Bola.net - - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, menegaskan bahwa dirinya tak akan melakukan belanja besar-besaran di bursa transfer musim panas nanti. Ia menyatakan hanya akan melakukan sedikit perbaikan untuk timnya di musim depan.
Pelatih asal Portugal tersebut telah menghabiskan uang yang cukup besar sejak dirinya berlabuh di Old Traffod pada tahun 2016 yang lalu. Dua pemain yang ia boyong dengan nilai yang cukup mahal adalah Paul Pogba dan Romelu Lukaku.
Pogba direkrut dari klub raksasa Italia, Juventus, pada tahun 2016 lalu dengan nilai transfer yang cukup fantastis, yakni mencapai 105 juta euro. Sedangkan Lukaku ia boyong dari Everton dengan nilai 84,7 juta euro pada awal musim ini.
Namun untuk bursa transfer mendatang, Mourinho menyebutkan bahwa dirinya tidak akan melakukan pembelian melebihi kapasitas klubnya. Selain itu, ia juga menegaskan hanya ingin melakukan sedikit perbaikan pada timnya.
"Saya tidak akan menghabiskan uang lebih dari yang kami mampu. Kami tak akan melakukan sesuatu yang gila," ujarnya dikutip dari Sky Sport News.
"Kami hanya akan sedikit memperbaiki tim. Itulah yang akan kami coba," tandasnya.
Bersama Mourinho di musim ini, Manchester United kini kembali ke jalur yang tepat dan sedang bertengger di posisi dua klasemen Premier League. Selain itu, The Red Devils masih berpeluang untuk mendapatkan gelar FA Cup dan telah berada di babak semi-final.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selain Bayern, Juve Juga Siap Bersaing untuk Martial
Liga Italia 17 April 2018, 19:36
-
Klub La Liga Ini Bakal Rusak Rencana Juve Boyong Darmian
Liga Inggris 17 April 2018, 19:07
-
Rashford Tunda Negosiasi Kontrak Baru di United
Liga Inggris 17 April 2018, 18:04
-
Liga Inggris 17 April 2018, 17:46

-
Jadi Incaran MU, Begini Tanggapan Wonderkid Celtic Ini
Liga Inggris 17 April 2018, 16:41
LATEST UPDATE
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
-
Kata-kata Pertama Antoine Semenyo Setelah Gabung Man City dan Tolak MU-Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:07
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR