Bola.net - - Jose Mourinho disebut siap membuang delapan pemain dari Manchester United di Januari, dan hal ini memancing ketertarikan dari Arsenal dan Liverpool.
Jose Mourinho belum lama ini secara publik mempertanyakan komitmen dua beknya pekan lalu, dengan menuding Luke Shaw dan Chris Smalling tidak menunjukkan keinginan kuat untuk membela MU. Namun sang manajer juga diyakini melakukan itu untuk memperingatkan semua pemainnya agar tidak main-main ketika berada di bawah pengawasannya.
Daily Express lantas mengatakan bahwa Mourinho siap membuat perubahan di timnya ketika bursa Januari dibuka nanti. Bos United ingin menyingkirkan Wayne Rooney di akhir musim. Namun awal tahun depan, sang manajer juga siap untuk menyingkirkan nama-nama seperti Shaw, Smalling, Marcos Rojo, Matteo Darmian, Phil Jones, Bastian Schweinsteiger, Morgan Schneiderlin, Marouane Fellaini, Memphis Depay dan Ashley Young.
Kabar soal eksodus ini telah membuat banyak klub Premier League tertarik. Arsenal disebut sudah lama tertarik untuk mendatangkan Chris Smlling, dan sempat gagal mendatangkannya dari Fulham di 2010 silam. Gunners pun kini disebut masih tertarik mendatangkan Smalling, yang akan digunakan sebagai pelapis Mustafi.
Liverpool sendiri kabarnya tertarik pada Luke Shaw, meski sepertinya United akan enggan melepas pemain mereka ke kedua tim yang menjadi rival langsung di Premier League.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Arsenal, MU Disarankan Mainkan Carrick
Liga Inggris 14 November 2016, 23:43
-
Inilah Saat Terindah bagi Fellaini selama Membela MU
Liga Inggris 14 November 2016, 23:19
-
Schweinsteiger Masih Ingin Tampil di Level Atas
Liga Inggris 14 November 2016, 23:15
-
Neville Nilai Rooney dan Ibrahimovic Pantas Tersingkir dari XI
Liga Inggris 14 November 2016, 22:03
-
Ayah Mata Angkat Bicara soal Masa Depan Anaknya di MU
Liga Inggris 14 November 2016, 21:43
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR