Bola.net - - Jose Mourinho memberikan pandangannya mengenai kinerja Romelu Lukaku. Mou membela penyerang asal Belgia yang belakangan kerap mendapatkan kritik karena kesulitan mencetak gol.
Lukaku adalah pemain yang tak pernah diistirahatkan sama sekali oleh Mourinho di ajang Premier League musim ini. Ia telah bermain penuh dalam 20 pertandingan liga yang dijalani Manchester United musim ini.
Meski selalu bermain, Lukaku tak setajam yang diharapkan seperti pada awal musim. Tapi Mourinho tak punya rencana untuk mencadangkannya karena Lukaku dinilainya telah memberikan kontribusi yang sangat besar bagi permainan MU.
"Dia mungkin lelah, tapi saya tak bisa mengistirahatkannya. Dia mungkin kurang beruntung di kotak penalti belakangan ini. Tapi dia berada di sana. Meski tidak langsung, dia memberikan pengaruh terhadap gol kami. Dia mungkin juga berperan saat kami kebobolan beberapa gol terakhir. Tapi itu adalah konsekuensi memainkan pemain yang butuh istirahat," terang Mourinho kepada ESPN.
Mourinho menambahkan bahwa ia sangat berterima kasih kepada Lukaku atas kontribusi besarnya sejauh ini. Ia memahami bahwa tidak semua orang bisa memahami apa yang sudah diberikan oleh Lukaku kepada tim MU. Tapi Mou merasa wajib berterima kasih.
"Orang tak perlu berterima kasih kepada Lukaku. Bukan wartawan, suporter, atau para komentator. Tapi saya harus berterima kasih. Saya rasa dia sungguh luar biasa. Sebagai striker, dia tidak bisa banyak menyimpan tenaga dalam pertandingan. Tapi dia sudah bermain dalam 20 pertandingan Premier League selama 90 menit penuh. Saya harus berterima kasih."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo Minta Madrid Jual Bale?
Liga Spanyol 30 Desember 2017, 22:10
-
Nego Kontrak Roberto Macet, MU Siaga
Liga Spanyol 30 Desember 2017, 20:30
-
Evans Siap Dilepas, 3 Klub Top EPL Siaga
Liga Inggris 30 Desember 2017, 19:50
-
Hodgson: City Tidak Lebih Superior Dari MU, Arsenal dan Chelsea
Liga Inggris 30 Desember 2017, 19:30
-
Carragher: Mourinho Kebanyakan Alibi!
Liga Inggris 30 Desember 2017, 19:10
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR