Bola.net - - Manchester United dikabarkan telah siap untuk melancarkan manuver dalam transfer Christian Eriksen. Kepada playmaker asal Denmark tersebut, Setan Merah menawarkan gaji senilai Rp 4,4 miliar dalam satu pekan.
Christian Eriksen adalah salah satu pengatur serangan terbaik yang bermain di Premier League. Dia menjadi otak permainan Tottenham Hotspur, yang beberapa musim ini konsisten bersaing di papan atas klasemen. Eriksen tampil begitu konsisten di Spurs.
Ada banyak klub papan atas yang kemudian ingin mendatangkan Eriksen pada setiap bursa transfer. Real Madrid menjadi yang cukup serius. Tapi, belum ada tawaran nyata dari ibukota Spanyol. Dan, kini Manchester United yang disebut siap membelinya.
Berapa tawaran yang disiapkan oleh Manchester United untuk memikat hati Eriksen? Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Gaji Fantastis
Saat ini, Eriksen menerima gaji senilai 80 ribu pounds setiap pekan dan Spurs. Jumlah tersebut dinilai terlalu kecil untuk pemain yang mampu tampil sebaik dirinya. Celah inilah yang coba dipakai oleh Manchester United untuk mendekatinya.
Dikutip dari The Mirror, Manchester United siap memberikan gaji lebih besar pada Eriksen jika bersedia pindah ke Old Trafford. Bahkan, jauh lebih besar dari yang kini didapatkan oleh mantan pemain Ajax tersebut dari Spurs.
Manchester United menyiapkan gaji hingga tiga kali lipat lebih besar. Setan Merah akan memberikan gaji senilai 240 ribu pound dalam sepekan pada Eriksen. Nilai tersebut, jika dikoversi ke rupiah, berniali sekitar Rp 4,4 milar dalam satu pekan.
Untuk standar pemain bintang di Manchester United, nilai yang dutawarkan ke Eriksen termasuk wajar. Bahkan, ada pemain yang mendapatkan jauh lebih besar dari nilai itu. Tapi, bagi Spurs, sulit untuk bisa memberikan gaji sebesar itu.
Spurs Tak Banyak Pilihan
Tottenham Hotspur memang masih punya ikatan kontrak dengan Eriksen. Tapi posisi mereka sejatinya tidak cukup kuat. Sebab, kontrak pemain berusia 27 tahun tersebut akan habis pada 30 Juni 2020 yang akan datang.
Jika tidak melepas Eriksen pada musim panas mendatang, di mana harganya masih cukup tinggi, maka Spurs berpotensi rugi besar. Sebab, jika Eriksen tidak bersedia meneken kontrak baru, maka dia akan berstatus free transfer pada akhir musim 2019/20.
Sementara itu, kabar mengejutkan juga datang dari Italia. Kabarnya, ada minat dari Inter Milan kepada Eriksen. La Beneamata siap bersaing dengan Real Madrid dan Manchester United untuk bisa mendapatkan servis Eriksen.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inikah Pengganti Romelu Lukaku di Lini Serang MU?
Liga Inggris 15 April 2019, 22:00
-
Saingi MU, Real Madrid juga Kejar Declan Rice
Liga Spanyol 15 April 2019, 20:40
-
Soal Transfer Paul Pogba, MU Ultimatum Mino Raiola
Liga Inggris 15 April 2019, 20:20
-
Termasuk Sanchez, Solskjaer Bawa Skuat Terbaik MU ke Camp Nou
Liga Champions 15 April 2019, 20:00
-
Inter Milan Berikan Diskon Besar Untuk Mauro Icardi
Liga Italia 15 April 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR