
Bola.net - Kiper Manchester United, Andre Onana mengaku kecewa dengan hasil imbang timnya melawan Liverpool di akhir pekan kemarin. Ia menilai Setan Merah seharusnya memenangkan pertandingan itu.
Di akhir pekan kemarin, Manchester United menantang Liverpool di pekan ke-17 EPL 2023/2024. Di laga ini, Setan Merah banyak diprediksi bakal kalah dan bahkan kena bantai dari tuan rumah.
Namun di laga yang digelar di Anfield itu berakhir imbang 0-0. Setan Merah bermain dengan disiplin sehingga mereka mampu menahan gempuran-gempuran Liverpool di laga ini.
Onana sendiri mengaku tidak puas dengan hasil imbang tersebut. "Kami adalah Manchester United, salah satu klub terbesar di dunia, dan kami seharusnya meraih kemenangan melawan tim manapun yang kami hadapi," buka Onana kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.
Naikkan Standard

Onana menyebut bahwa hasil imbang melawan Liverpool bukan hasil yang jelek. Namun ia menilai MU seharusnya bisa meraih tiga poin di laga ini.
"Kami mendapatkan satu poin di laga ini dan kami menunjukkan karakter yang kuat di laga ini. Namun bagi saya, itu semua tidak cukup," sambung Onana.
"Kami harus mencoba memenangkan pertandingan ini dan sayangnya kami tidak bisa melakukan itu. Kami harus menaikkan standard kami, di mana kami harus menang di manapun kami bermain."
Tidak Merasa Tertekan

Onana juga mengaku tidak merasa tertekan harus bermain di Anfield yang terkenal tidak ramah dengan pendatang. Ia menyebut bahwa ia sudah terbiasa dengan situasi tersebut sehingga ia bisa mengatasi tekanan yang ada.
"Saya penjaga gawang Manchester United jadi saya harus siap untuk segalanya. Saya terbiasa bermain di alga dengan intensitas tinggi dan itulah mengapa klub merekrut saya," sambung Onana.
"Ini pertandingan yang bagus karena kami menghadapi lawan yang kuat. Namun kami menunjukkan bahwa kami memiliki banyak pemain top dan kami juga tim yang besar," ia menandaskan.
Laga Berikutnya

Manchester Untied bertekad untuk meraih tiga poin di pertandingan di akhir pekan nanti.
Setan Merah dijadwalkan akan menghadapi West Ham di pekan ke-18 EPL 2023/2024 mendatang.
Klasemen Premier League
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mantap! Casemiro Sedikit Lagi Comeback di MU
Liga Inggris 19 Desember 2023, 22:02
-
Liverpool Ditahan Imbang MU, Klopp Malas Bicara Soal Perburuan Gelar Juara EPL
Liga Inggris 19 Desember 2023, 19:53
-
Kabar Bagus Bagi MU, Liverpool tak Bakal Angkut Palhinha Pada Januari 2024 Nanti
Liga Inggris 19 Desember 2023, 18:55
-
Performa Ciamik Raphael Varane Dapat Acungan Jempol Erik Ten Hag
Liga Inggris 19 Desember 2023, 18:42
LATEST UPDATE
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR