
Bola.net - Hasil-hasil buruk di lapangan akhirnya berdampak pada kondisi ruang ganti Arsenal. Isu pemecatan Mikel Arteta menguat, dan kini kabarnya sebagian pemain pun sudah berhenti mendukung Arteta.
Teranyar, Arsenal kalah 1-2 dari Everton akhir pekan lalu. Hasil ini memperburuk situasi The Gunners yang baru mengantongi 14 poin dari 14 pertandingan di Premier League sejauh ini.
Total Arsenal tak pernah merasakan kemenangan pada tujuh pertandingan terakhir di Premier League. Uniknya posisi Arteta relatif aman, pihak klub disebut masih memberikan dukungan penuh.
Meski begitu, mengutip Express, muncul kabar bahwa tidak semua petinggi mendukung Arteta, dan tidak semua pemain pun memercayai Arteta.
Selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Disukai sebagian besar pemain
Arteta sebenarnya sudah pernah membuktikan kualitasnya dengan membawa Arsenal menjuarai Piala FA musim lalu, plus meraih trofi Community Shield di awal musim ini.
Karena itulah sebagian besar pemain disebut masih menyukai dan mendukung Arteta. Memang metode latihan Arteta lebih intens, tapi hasilnya para pemain jadi lebih tangguh di lapangan.
Arteta pun berusaha mengembalikan filosofi sepak bola Arsenal, yang meski belum maksimal, masih lebih disukai para pemain daripada gaya bermain pelatih sebelumnya, Unai Emery.
Ada yang tak senang
Meski begitu, Express melaporkan ada sebagian pemain yang tidak suka dengan sejumlah keputusan Arteta. Beberapa keputusan Arteta terbilang esktrem dan terlalu berani.
Sebut saja keputusan mencoret nama Mesut Ozil dan Sokratis Papastathopoulos dari daftar skuad untuk musim ini. Kedua pemain ini disukai banyak rekannya di ruang ganti.
Selain itu, sebagian ruang ganti pun kesal dengan keputusan Arteta yang terus memainkan Willian sebagai starter, padahal performanya jelas mengecewakan. Arteta diminta bersikap lebih adil
Bagaimanapun, hanya sebagian kecil pemain-pemain yang menentang Arteta, sebagian besar masih mendukung. Jadi seharusnya posisi Arteta masih aman sampai situasi tak tertolong lagi.
Sumber: Express
Baca ini juga ya!
- Timo Werner Puasa Bikin Gol, Begini Respons Santai Frank Lampard
- Sudah Menang 3-0, Fans Chelsea: Taktik Lampard Membosankan, Tammy Gak Pantas Starter!
- 5 Pelajaran dari Kemenangan Chelsea atas West Ham: Main Standar, yang Penting Menang
- Dimitar Berbatov Ingin Ambil Bagian di Manchester United, Gantikan Solskjaer?
- Tentang Donny van de Beek yang Selalu Tampak Ketakutan Saat Turun ke Lapangan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Sedang Bobrok, Chelsea Pantang Anggap Remeh Arsenal
Liga Inggris 22 Desember 2020, 22:29 -
Arsenal Perpanjang Kontrak Rob Holding?
Liga Inggris 22 Desember 2020, 22:00 -
Mikel Arteta Punya Tiga Laga untuk Selamatkan Karirnya di Arsenal
Liga Inggris 22 Desember 2020, 21:20 -
Bersiap untuk yang Terburuk, Arsenal Siapkan Rencana Ini Jika Terdegradasi Musim Depan
Liga Inggris 22 Desember 2020, 20:27 -
Legenda Arsenal Ini Bakal Jadi Direktur Teknik MU yang Baru?
Liga Inggris 22 Desember 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR