
Bola.net - Penyerang Manchester United, Odion Ighalo membeber kesiapan timnya jelang digulirkannya kembali Premier League. Ighalo menyebut bahwa timnya kini sudah berada dalam kondisi maksimal untuk bermain di lagi di ajang EPL.
Setelah hampir tiga bulan dibekukan, Premire League akan kembali digelar. Kali ini kasta tertinggi sepakbola Inggris itu akan digelar kembali per tanggal 17 Juni 2020 mendatang.
Sudah dua pekan terakhir klub-klub kontestan EPL kembali berlatih. Mereka mulai mempersiapkan tubuh mereka agar kembali fit saat Liga digulirkan kembali.
Ighalo menyebut bahwa kondisi timnya saat ini sangat bagus dan mereka sudah siap untuk bermain kembali. "Semua pemain kami berada dalam kondisi yang bagus," beber Ighalo kepada MUTV.
Baca komentar lengkap striker 30 tahun itu di bawah ini.
Berlatih Penuh
Ighalo menyebut bahwa seluruh pemain MU sangat antusias dalam mengikuti sesi latihan mereka. Ia juga menyebut pemain-pemain yang cedera seperti Rashford dan Pogba juga sudah berlatih penuh.
"Semua pemain kami bekerja keras sepanjang latihan, kami terus berlari dan terus bermain sepakbola. Kondisi tim ini semakin membaik dari hari ke hari."
"Semua pemain kami sudah kembali, bahkan Paul [Pogba] dan Rashy [Rashford] sudah berlatih dengan normal. Semua pemain kami berlatih penuh, dan tim ini kembali utuh dan semua pemain kami sudah siap."
Tidak Sabar
Ighalo juga menyebut bahwa ia dan rekan-rekannya sudah tidak sabar ingin kembali bermain. Ia menyebut timnya benar-benar ingin beraksi kembali setelah libur hampir tiga bulan.
"Saya sudah tidak sabar Liga dimulai kembali, saya benar-benar antusias. Kami tahu bahwa ada 15-16 pertandingan yang tersisa sebelum musim ini berakhir. Saya juga tahu bahwa semua pemain kami sudah mempersiapkan diri dengan baik, karena semua di antara kami akan terlibat."
"Jadi kami harus mempersiapkan fisik dan mental kami, karena semuanya akan mendapatkan kesempatan untuk bermain. Kami benar-benar bekerja keras dan saya yakin kami akan mendapatkan hasil yang luar biasa." ujarnya.
Laga Berat
Manchester United ditunggu sebuah laga berat saat Premier League digelar kembali.
Mereka akan bertandang ke London untuk menghadapi Tottenham Hotspur.
(MUTV)
Baca Juga:
- Membandingkan Statistik Martial di Era Kepelatihan Mourinho dan Solskjaer, Bagusan Mana?
- Kabar Skuad Manchester United Jelang Premier League 'Restart', Siapa yang Masih Cedera?
- Kalau Bruno Fernandes Sudah 'Nyetel', Rival Manchester United Patut Waspada
- Alasan Jurgen Klopp Dinilai Lebih Hebat dari Sir Alex Ferguson, Fans MU Dilarang Baper
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Peringatan Untuk MU dan Liverpool: Harga Kai Havertz Mahal, Bos!
Bundesliga 3 Juni 2020, 20:40
-
Kombinasi Pogba x Fernandes Bisa Buat Lawan-Lawan MU Mati Kutu
Liga Inggris 3 Juni 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 10 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 07:00
-
Prediksi Tottenham vs Aston Villa 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 07:00
-
Prediksi Everton vs Sunderland 10 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 06:25
-
Hasil Piala Afrika Tadi Malam: Mazraoui Pulangkan Bryan Mbeumo ke MU
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Bukan Pelatih, Lionel Messi Ungkap Rencana Pensiun, Apa Itu?
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR