Bola.net - - Striker Chelsea, Olivier Giroud kini berkembang sebagai salah satu striker terbaik di Premier League. Dia dikenal sebagai striker yang sangat membantu rekan setimnya, pemilihan posisi Giroud sangat baik.
Sebelum bergabung dengan The Blues, Giroud sempat melewati beberapa musim di Arsenal. Di sanalah dia mempelajari sepak bola Inggris dan berkembang di bawah bimbingan Arsene Wenger.
Giroud tak pernah mengabaikan jasa-jasa Wenger dan Arsenal. Dia belajar banyak hal di sana dan memenangkan enam trofi. Menurutnya, karier di Arsenal adalah salah satu periode terpenting dalam hidupnya.
Kini, Giroud semakin matang bersama Chelsea. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Berkembang
Adapun Giroud membela Arsenal selama lima setengah tahun. Dia mengaku berkembang dalam setiap aspek permainannya, baik secara taktik, fisik, maupun mentalitas.
"Dalam masa lima setengah tahun di Arssenal saya sudah mengembangkan setiap area permainan saya. Secara taktik, teknik, dan secara fisik karena Premier League adalah liga paling intens di antara liga lainnya jadi anda harus siap berlari dari satu kotak penalti ke kotak lainnya, secara fisik itu sangat sulit," ungkap Giroud di laman resmi Chelsea FC.
"Saya mendapatkan total enam trofi, tiga FA Cup dan tiga Community Shields. Jika anda tak bisa menjuarai liga, adalah hal bagus menjuarai piala-piala tesebut, jadi itu adalah periode penting dalam karier saya."
Datang ke Chelsea

Lebih lanjut, kini di Chelsea Giroud merasa puas. Dia senang karena menerima sambutan hangat dari fan dan pemain Chelsea lainnya. Dia percaya masih bisa belajar untuk terus berkembang.
"Ketika saya datang ke Chelsea, penting untuk segera menyesuaikan diri dan saya menerima sambutan hangat dari semua orang. Saya percaya anda selalu bisa mengembangkan permainan anda, bahkan di usia 31 atau 32 anda masih bisa belajar dari pelatih dan rekan setim anda."
"Saya merasa sudah lama berada di sini. Saya bisa bersosialisasi dengan baik dan saya mau berbicara dengan semua orang, saya menjalani hubungan yang baik dengan para pemain di dalam dan di luar lapangan," tandas dia.
Berita Video
Berita video klasemen sementara Piala AFF 2018 matchday ke-2. Kalahkan Timor Leste, Indonesia berada di posisi kedua.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Morata Beber Pengalamannya Bekerja dengan Sarri
Liga Inggris 15 November 2018, 21:44
-
Sistem Sarriball yang Sempurna untuk Morata
Liga Inggris 15 November 2018, 20:39
-
FIFA Bantah Berikan Embargo Transfer Untuk Chelsea
Liga Inggris 15 November 2018, 18:40
-
Chelsea Diklaim Incar Marko Arnautovic
Liga Inggris 15 November 2018, 16:40
-
Giroud Begitu Bangga dengan Trofi Piala Dunia
Piala Dunia 15 November 2018, 16:00
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR