Bola.net - - Mantan pemain Manchester United, Paul Parker meminta Chris Smalling untuk meninggalkan klub pada musim panas ini. Parker menilai Smalling akan kesulitan menembus Timnas Inggris jika ia terus bertahan di Old Trafford.
Musim lalu bisa dikatakan menjadi musim yang kurang begitu baik bagi Smalling. Performa inkonsisten dan cedera kambuhan membuatnya minim berkontribusi pada lini pertahanan MU musim lalu.
Pada musim panas ini, nama Smalling diyakini banyak pihak akan meninggalkan MU. Hal ini dikarenakan kebijakan transfer Mourinho yang memutuskan untuk membeli Victor Lindelof dari Benfica.
Parker sendiri percaya bahwa meninggalkan United adalah opsi terbaik bagi Smalling. "Chris sudah memenangkan beberapa trofi di klub ini dan ia menikmati waktunya di Manchester, jadi dia mungkin akan sulit untuk move on dari klub ini," buka Parker kepada 888 Sports.
Chris Smalling
"Chris ingin bermain untuk Timnas Inggris dan tahun depan ada event Piala Dunia. Meski ia nantinya dipilih oleh Southgate, ia tidak punya persiapan yang memadai karena ia mungkin tidak akan banyak bermain musim depan."
"Saat ini dia disebut menjadi bek pilihan ke empat Mourinho. Dengan kondisi cedera MU saat ini, Mourinho mungkin akan melarangnya pergi sampai dia mendapatkan penggantinya."
"Namun jika Jose Mourinho mempertimbangkan pemain muda untuk masuk ke tim utamanya, terutama mereka yang bermain bagus musim lalu maka kepergian Smalling tidak akan terasa berat. Itulah yang dilakukan United saat di asuh Sir Alex Ferguson. Jika ada pemain muda yang siap maka pemain yang tidak baik akan tergantikan." tutup mantan bek Setan Merah tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Matic Senang Dengan Laga Debut Lukaku
Liga Inggris 9 Agustus 2017, 21:44
-
Neville Akui Transfer Matic ke MU Terasa Janggal
Liga Inggris 9 Agustus 2017, 21:35
-
Neville Yakin Conte Tidak Bahagia Dengan Penjualan Matic
Liga Inggris 9 Agustus 2017, 21:20
-
Bale: Rumor Tak Buat Saya Frustrasi
Liga Spanyol 9 Agustus 2017, 16:00
-
Gary Neville Ungkap Saat Ronaldo Menjadi Pemain Kelas Dunia
Liga Inggris 9 Agustus 2017, 15:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR