
Bola.net - Bruno Fernandes merupakan salah satu pembelian terbaik Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United. Gelandang Portugal itu tiba pada Januari 2020 lalu dan langsung membuktikan kemampuannya untuk menyempuprnakan permainan MU.
Fernandes tidak perlu waktu lama untuk beradaptasi, dia bahkan sudah dianggap sebagai salah satu pemimpin. Saking impresifnya permainan Fernandes, Solskjaer bahkan pernah membandingkannya dengan Paul Scholes.
Perbandingan inilah yang menuai kontroversi. Solskjaer dianggap terlalu buru-buru. Fernandes boleh hebat, tapi bukan berarti dia langsung pantas disandingkan dengan legenda Setan Merah seperti Scholes.
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Memang Sudah Mengembangkan MU
Kali ini, kritikan terhadap Solskjaer datang dari analis Premier League, Ray Parlour. Dia mengakui Fernandes sudah memabwa dampak besar, tapi membandingkannya dengan Scholes jelas kelewat batas.
"Dia [Fernandes] kelas sudah mengembangkan MU sejak tiba di sini. Dia adalah pembelian besar untuk MU," kata Parlour kepada talkSPORT.
"Datang ke Premier League tidak selalu mudah, pemain-pemain baru tidak selalu bisa langsung tancap gas. Namun, dia jelas sudah tampil sangat baik."
"Saya kira dia berbahaya dari situasi bola mati dan saya kira dia telah membuat MU jadi tim yang jauh lebih baik," imbuhnya.
Tidak Bisa Dibandingkan
Kendati demikian, Parlour merasa sangat tidal adil membandingkan Fernandes yang baru beberapa pekan dengan Scholes yang sudah bertahun-tahun mengenakan kostum kebanggaan Setan Merah. Butuh waktu sebelum Fernandes menjalani karier sehebat Scholes.
"Membandingkan dia dengan Scholes saya kira tidak tepat, Anda tidak bisa membandingkan dia hanya setelah lima pertandingan. Dia perlu waktu lama, mungkin empat atau lima musim dengan syarat dia menyuguhkan permainan impresif di setiap musim," sambung Parlour.
"Bagaimanapun, kariernya di MU dimulai dengan sangat baik dan saya yakin fans MU berharap itu bisa terus berlanjut," tutupnya.
Sumber: talkSPORT
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Diam-Diam Tempel Ketat Adrien Rabiot
Liga Inggris 11 Mei 2020, 21:33
-
Harry Maguire: Paul Pogba Masih Belum Habis!
Liga Inggris 11 Mei 2020, 20:47
-
Mau Hirving Lozano, MU Wajib Bayar Segini
Liga Inggris 11 Mei 2020, 20:15
-
Pemerintah Inggris Beri Lampu Hijau Premier League Digelar Kembali
Liga Inggris 11 Mei 2020, 19:54
-
Ini yang Harus Dilakukan Solskjaer agar Paul Pogba Moncer di MU
Liga Inggris 11 Mei 2020, 19:35
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR