
Bola.net - Manchester United (MU) akan menjamu Everton pada pekan ke-7 Liga Inggris atau Premier League 2021/22, Sabtu (2/10/2021). Pertandingan di Old Trafford ini dijadwalkan kick-off 18:30 WIB.
MU baru saja berjuang sangat keras untuk meraih sebuah kemenangan dramatis atas Villarreal di pentas Liga Champions. Sempat tertinggal menit 53, MU membalas lewat gol Alex Telles pada menit 60, kemudian mengunci Kemenangan 2-1 melalui gol injury time Cristiano Ronaldo.
Jika dimainkan kontra Everton, maka Ronaldo akan melakoni penampilannya yang ke-200 di Premier League. Bintang Portugal tersebut sudah mengukir total 87 gol di kompetisi ini.
MU dan Everton saat ini sama-sama memiliki 13 poin di klasemen sementara. Mereka sama-sama telah mengemas empat kemenangan dari enam pertandingan (M4 S1 K1).
Yang beda adalah selisih golnya. MU telah mencetak 13 gol dan baru kebobolan lima, sedangkan Everton menyarangkan 12 gol dan tujuh kali kemasukan.
MU cuma kalah sekali dalam 12 pertemuan terakhir dengan Everton di Premier League (M6 S5 K1). Melihat statistik tersebut, juga fakta bahwa Everton sedang mengalami krisis pemain, MU sepertinya layak difavoritkan dalam bentrokan di Old Trafford nanti.
Perkiraan Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Wan-Bissaka, Lindelof, Varane, Shaw; Matic, Fred; Greenwood, Fernandes, Pogba; Ronaldo.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.
Info skuad: Rashford (cedera), Diallo (cedera), Maguire (cedera), Shaw (meragukan).
Everton (4-4-1-1): Pickford; Godfrey, Mina, Keane, Digne; Townsend, Doucoure, Allan, Iwobi; Gray; Rondon.
Pelatih: Rafael Benitez.
Info skuad: Calvert-Lewin (cedera), Richarlison (cedera), Coleman (cedera), Delph (cedera), Sigurdsson (tanda tanya), Pickford (meragukan), Gomes (meragukan), Gbamin (meragukan).
Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head di Premier League
- Pertemuan: 58
- Manchester United menang: 37
- Gol Manchester United: 108
- Imbang: 12
- Everton menang: 9
- Gol Everton: 57.
5 Pertemuan Terakhir
- 07-02-2021 MU 3-3 Everton (EPL)
- 24-12-2020 Everton 0-2 MU (EFL Cup)
- 07-11-2020 Everton 1-3 MU (EPL)
- 01-03-2020 Everton 1-1 MU (EPL)
- 15-12-2019 MU 1-1 Everton (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Manchester United (K-M-K-K-M)
- 14-09-21 Young Boys 2-1 MU (UCL)
- 19-09-21 West Ham 1-2 MU (EPL)
- 23-09-21 MU 0-1 West Ham (EFL Cup)
- 25-09-21 MU 0-1 Aston Villa (EPL)
- 30-09-21 MU 2-1 Villarreal (UCL).
5 Pertandingan Terakhir Everton (M-M-K-S-M)
- 28-08-21 Brighton 0-2 Everton (EPL)
- 14-09-21 Everton 3-1 Burnley (EPL)
- 18-09-21 Aston Villa 3-0 Everton (EPL)
- 22-09-21 QPR 2-2 Everton (EFL Cup)
- 25-09-21 Everton 2-0 Norwich (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor

MU tak terkalahkan dalam 7 laga kandang terakhirnya melawan Everton di Premier League (M4 S3 K0).
MU selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya melawan Everton di semua kompetisi.
Everton selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 dari 6 laga terakhirnya di Premier League.
Sepanjang karier kepelatihannya, Rafael Benitez telah 20 kali menghadapi MU di semua kompetisi, dan kalah 11 kali (M7 S2 K11).
Prediksi skor akhir: Manchester United 2-1 Everton.
Klasemen Sementara Premier League 2021/22
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- 5 Pelajaran dari Kemenangan Dramatis MU atas Villarreal: Untung Ada De Gea dan Ronaldo!
- David De Gea On Fire, Solskjaer: Dia Kiper Terbaik Dunia!
- Lukaku vs Juventus: Mati Kutu, Dikantongi De Ligt, Dimandulkan Bonucci, Hilang di Allianz Stadium
- AC Milan vs Atletico Madrid dan Hujan Kritikan buat Wasit Cuneyt Cakir: Tidak Adil!
- Jeritan Hati Milanisti tentang Franck Kessie: Jangan Sakiti Kami!
- Madrid 1, Sheriff 2: Kalah di Kandang, Lawan 'Polsek Moldova', Sekalinya Melawak Totalitas
- Gol Perdana Lionel Messi: Bukan Gol Tap-in, tapi Gol Khas Messi, Gol yang Messi Sekali
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Atletico Madrid vs Barcelona 3 Oktober 2021
Liga Spanyol 1 Oktober 2021, 16:06
-
Prediksi Sassuolo vs Inter Milan 3 Oktober 2021
Liga Italia 1 Oktober 2021, 16:05
-
Prediksi Brighton vs Arsenal 2 Oktober 2021
Liga Inggris 1 Oktober 2021, 16:04
-
Prediksi Torino vs Juventus 2 Oktober 2021
Liga Italia 1 Oktober 2021, 16:03
-
Prediksi Chelsea vs Southampton 2 Oktober 2021
Liga Inggris 1 Oktober 2021, 16:02
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR