Bola.net - - Sebuah kritikan kembali dilayangkan Aurelio De Laurentiis kepada Maurizio Sarri. Presiden Napoli itu menilai bahwa Sarri merupakan pelatih yang mata duitan.
Sarri sendiri pertama kali melatih Napoli di tahun 2015 silam. Di bawah asuhannya, Il Partenopei berkembang menjadi penantang serius Scudetto setiap musimnya, di mana mereka konsisten berada di peringkat kedua.
Namun pada musim panas kemarin, Napoli memutuskan berpisah dengan Sarri. Mereka menunjuk Carlo Ancelotti untuk menggantikan sang pelatih, di mana Sarri sendiri akhirnya angkat kaki ke Chelsea.
Ketika ditanya mengenai alasannya memecat Sarri, De Laurentiis menyebut bahwa sang pelatih merupakan sosok yang mata duitan. "Sarri? Pada awalnya saya mengira dia adalah pelatih yang ingin bertahan lama di Napoli," buka De Laurentiis kepada Corriere Dello Sport.
Baca pengakuan sang Presiden selengkapnya di bawah ini.
Pentingkan Uang
De Laurenttiis menilai ia kehilangan rasa hormat kepada sang pelatih yang ia sebut ingin memeras dirinya dengan kontrak yang tidak masuk akal.
"Awalnya saya kira hubungan kami dengan dia [Sarri] akan berjalan dengan baik, namun tiba-tiba di satu titik semua berubah menjadi perkara uang semata."
"Tiba-tiba media membuat isu bahwa kontraknya harus disesuaikan lagi. Lalu apa gunanya kami memperpanjang kontraknya? Kami sudah menaikan gajinya dari 700 ribu Euro ke 1,5 juta euro pada saat itu."
Muka Dua
De Laurenttiis juga mencemooh Sarri yang kabarnya mencintai Napoli, karena menurutnya cinta sang pelatih tidak lebih dari sekedar Uang.
"Saya pernah mendengar darinya bahwa di kontrak barunya, ia ingin mendapatkan kekayaan."
"Sarri pernah mendeklarasikan cintanya untuk kota ini dan saya percaya akan hal itu. Namun saya berpikir apakah dia hanya menggunakan saya sebagai bank semata?" tandasnya
Start Apik
Sarri sendiri menjalani start yang apik di Chelsea, di mana mereka saat ini belum tersentuh kekalahan di semua ajang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Ballon D'Or, Hazard Beri Sinyal Hengkang ke Madrid
Liga Inggris 11 Oktober 2018, 23:00 -
Hazard Yakin Henry Akan Jadi Pelatih Top
Liga Inggris 11 Oktober 2018, 22:59 -
Akankah Ibrahimovic dan Courtois Bakal Sukses Jika Main di NBA?
Bolatainment 11 Oktober 2018, 21:32 -
Hazard: Madrid Klub Terbaik di Dunia
Liga Inggris 11 Oktober 2018, 20:54 -
Loftus-Cheek Kembali Dapat Dukungan untuk Tinggalkan Chelsea
Liga Inggris 11 Oktober 2018, 18:53
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR