
Bola.net - Diogo Jota memuji dua nama pemain yang bakal membantu Liverpool di sisa musim ini. Keduanya adalah Harvey Elliott dan si pemain baru, Luis Diaz.
Diaz jadi pembelian kejutan Liverpool di bursa transfer Januari 2022 lalu. Tidak ada yang menduga The Reds bakal bergerak cepat untuk merekrut pemain Porto tersebut.
Keputusan pembelian ini tampak menjanjikan. Diaz sudah menunjukkan kebolehannya dengan membuat assist untuk gol Takumi Minamino dalam kemenangan 3-1 Liverpool atas Cardiff City di FA Cup.
Potensi Diaz dipuji langsung oleh Diogo Jota. Apa katanya?
Dua pemain penting
Laga kontra Cardiff kemarin bukan hanya jadi debut Diaz, melainkan juga jadi laga pertama untuk Harey Elliott yang sempat lama menepi karena cedera.
"Harvey kembali dari cedera jangka panjang, jadi hari ini terasa spesial bagi fans, bukan hanya karena pembelian Diaz," ujar Jota di ESPN FC.
"Bagi saya, dia [Diaz] adalah pemain terbaik di Liga Portugal. Saya mengikuti perkembangannya dan menurut saya dia pemain menarik."
"Dia bisa menggiring bola, dua pemain ini bakal jadi pemain penting bagi kami," imbuh Jota.
Gol dan assists
Jota sendiri terus berkembang jadi salah satu pemain terpenting Liverpool musim ini. Dia mencetak satu gol dan satu assist dalam kemenangan atas Cardiff kemarin, total kontribusinya sudah mencapai 15 gol.
"Pada akhirnya, ini soal membantu tim. Pertandingan piala liga selalu sulit, khususnya karena jeda internasional singkat baru-baru ini," lanjut Jota.
"Gol pertama penting untuk melepaskan potensi tim dan kami bermain bagus, khususnya di babak kedua. Sudah jadi tugas saya untuk mencetak gol dan menciptakan peluang," tandasnya.
Sumber: ESPN FC
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Newcastle Bisa Lebih Besar dari Arsenal? Guimaraes: Sudah Jelas
- Tidak Bisa Dicegah, Lukaku Bakal Tinggalkan Chelsea!
- Jadwal Siaran Langsung Premier League di SCTV Hari Ini, Rabu 9 Februari 2022
- Harga Declan Rice Bisa Capai Dua Triliun Rupiah!
- Cerita Christian Eriksen Usai Putuskan Kembali Bermain Sepak Bola
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Liverpool Ini Ingin Kurt Zouma Dipecat dari West Ham Gara-gara Kucing
Bolatainment 8 Februari 2022, 22:28
-
Eks Liverpool Ini Lempar Kritikan pada Salah, Kenapa Sih?
Bola Dunia Lainnya 8 Februari 2022, 21:40
-
Ini Pidato Salah untuk Mesir Usai Kalah dari Senegal di Final Piala Afrika
Bola Dunia Lainnya 8 Februari 2022, 19:47
-
Pepet Terus! Liverpool Iming-imingi Gavi Gaji Rp65 Miliar per Tahun
Liga Inggris 8 Februari 2022, 16:59
-
5 Pemain Top yang Mampu Bangkitkan Kariernya di Klub yang Lebih Kecil
Editorial 8 Februari 2022, 13:47
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR