
Bola.net - Sebuah imbauan diberikan Rio Ferdinand kepada Anthony Martial. Legenda Manchester United itu menilai sang striker harus bekerja ekstra keras untuk mengamankan posisinya di skuat Setan Merah.
Musim ini Martial mendapatkan peran besar di skuat United. Ia dipercaya menjadi striker utama Manchester United setelah kepergian Romelu Lukaku.
Beberapa bulan terakhir, beredar rumor bahwa Manchester United akan mendatangkan penyerang baru. Ada nama Harry Kane, Antoine Griezmann dan Moussa Dembele yang dilaporkan akan merapat ke Old Trafford.
Ferdinand mengingatkan kepada Martial bahwa ia harus berusaha lebih keras jika ingin posisinya aman di United. "Ketika anda bermain di klub besar, anda harus terus berjuang," buka Ferdinand di sesi tanya jawab di akun instagramnya baru-baru ini.
Baca nasehat Ferdinand selengkapnya di bawah ini.
Posisi Rawan
Ferdinand mengakui bahwa striker-striker yang tengah dihubungkan dengan United adalah striker-striker kelas elit.
Untuk itu Martial harus menjaga level performanya di level tertinggi jika tidak mau digusur oleh para striker baru itu.
"Pertanyaannya adalah apakah dia [Martial] bersedia berjuang untuk posisinya? Dia harus menerima kenyataan bahwa ada peluang bagi pemain lain untuk datang ke klub ini dan bermain di tim ini."
Jaga Performa
Ferdinand menilai bahwa Martial sebenarnya merupakan sosok penyerang yang memiliki kualitas yang bagus.
Untuk itu selama ia bekerja keras dan memperbaiki kinerjanya, maka ia akan terus bermain di skuat Setan Merah.
"Untuk terus bermain di tim ini, dia harus menunjukkan performa yang lebih baik daripada pemain lainnya. Ia juga harus memastikan bahwa manajer tahu mengenai hal itu." ujarnya.
Performa Apik
Jika dibandingkan dengan musim lalu, performa Martial musim ini cenderung menunjukkan tren peningkatan.
Ia berhasil mencetak 16 gol dan lima assist dari total 34 pertandingan bagi Setan Merah musim ini.
(Rio Ferdinand Official Instagram)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arti Penting Manchester United Bagi Odion Ighalo
Liga Inggris 6 April 2020, 21:00
-
Adam Lallana Bakal Nganggur, MU Disarankan Segera Angkut
Liga Inggris 6 April 2020, 20:40
-
Ketika Cinta Arsenal untuk Jesse Lingard Bertepuk Sebelah tangan
Liga Inggris 6 April 2020, 20:20
-
Aaron Wan-Bissaka Akui Pemain Ini Bikin Ia Kerepotan
Liga Inggris 6 April 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR