Bola.net - - Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, baru-baru ini mendapatkan gelar Player of The Year di ajang Premier League. Bagi Steve Nicol, yang merupakan mantan bek The Reds, pemain asal Mesir tersebut pantas mendapatkannya.
Salah berhasil mengungguli dua pemain beken Premier League lainnya, seperti Kevin De Bruyne dan Harry Kane. Torehan itu semakin manis karena diraih pada musim pertamanya di Liverpool.
Seperti yang diketahui, pemain berumur 25 tahun tersebut diboyong dari AS Roma pada awal musim ini. Hingga kini, ia telah mencatat total 33 penampilan di Premier League dan juga mencetak 31 gol.
Torehan tersebut dianggap Nicol sudah cukup untuk mengungguli De Bruyne, yang baru-baru ini membantu Manchester City menjuarai Premier League. Menurutnya, mencetak gol adalah hal yang penting dilakukan oleh seorang pemain dalam sebuah pertandingan.
"Dia pantas mendapatkannya karena pertandingan selalu mengenai gol," ujar Nicol dilansir dari Express.
"Salah, dari menit pertama musim ini hingga sekarang, hanya membuat bola masuk ke gawang. Jadi, pertandingan hanya tentang gol saja, dan orang yang mencetak gol paling banyak seharusnya mendapatkan penghargaan," tandasnya.
Salah juga masih memiliki peluang untuk meraih titel Golden Boot di musim ini. Saat ini, ia masih berstatus sebagai pencetak gol terbanyak dan mengungguli Harry Kane yang baru mengumpulkan 26 gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lucas: Roma Agresif, Tapi Liverpool Bisa Menang
Liga Champions 24 April 2018, 22:54
-
Untuk Singkirkan Roma, Liverpool Perlu Lakukan Hal Ini
Liga Champions 24 April 2018, 21:27
-
Bagi Henderson, Sejarah Bukanlah Beban Tapi Sebuah Inspirasi
Liga Champions 24 April 2018, 20:57
-
Nainggolan Pantang Remehkan Liverpool
Liga Champions 24 April 2018, 19:53
LATEST UPDATE
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Asia Futsal 2026
Tim Nasional 7 Januari 2026, 17:50
-
Live Streaming Napoli vs Verona - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 17:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR