Bola.net - - Roy Keane menyebut kekalahan dari Bayern Munchen dengan agregat 10-2 kemarin sebagai kekalahan yang sangat memalukan. Ia juga menyarankan agar Arsenal melepas Alexis Sanchez jika pemain asal Chile tersebut memang sudah tak ingin bermain di bawah asuhan Arsene Wenger.
Kekalahan Arsenal dari Bayern Munchen di babak 16 besar Liga Champions tengah pekan kemarin membuat klub bermarkas di Emirates Stadium tersebut tercatat selalu tersingkir di babak ini dalam tujuh musim terakhir.
Pada leg pertama, Arsenal sudah kalah 5-1 di Allianz Arena. Di pertemuan kedua yang digelar di markas Arsenal, pasukan Wenger sempat unggul terlebih dahulu. Namun setelah Laurent Koscielny mendapat kartu merah, Munchen mulai bisa mencetak gol dan akhirnya kembali menang dengan skor sama dengan leg pertama.
Mantan kapten Manchester United, Keane, mengaku terkesan dengan permainan Arsenal di awal-awal. Namun kemudian, tim yang tak pernah juara di Premier League sejak 2004 tersebut dinilai menyerah di babak kedua.
"Ya, mereka bermain sangat baik di babak pertama tapi menyerah di babak kedua. Pada level ini, jadi lucu," kata Keane pada ITV.
Satu pemain yang menjadi sorotan setelah pertandingan antara kedua tim adalah Sanchez. Pemain yang santer dikabarkan ingin hengkang dari Arsenal tersebut ditarik keluar sebelum pertandingan selesai. Di bangku cadangan, mantan pemain Barcelona tersebut terlihat tertawa bahagia kendati timnya tengah dipermalukan Munchen di kandang sendiri.
Keane memberikan saran pada Arsenal untuk melepas pemain seperti Sanchez, jika memang ia sudah ingin hengkang.
"Terkait masalah Sanchez, jika Anda punya pemain dalam klub Anda yang tak ingin bermain di sana maka bukakan pintu keluar untuknya."
Setelah menjalani pertandingan di Liga Champions, Arsenal akan menjalani pertandingan di perempat final FA Cup menghadapi Lincoln City akhir pekan ini.
Baca Juga:
- Kepercayaan Diri Skuat Liverpool Diklaim Telah Pulih Kembali
- Situasi Memburuk, Arsenal Terancam Ditinggal Pemain Bintang
- Pernyataan Resmi Arsenal Soal Masa Depan Wenger
- Wenger Berharap Chamberlain Bertahan di Arsenal
- Wenger Akhirnya Akui Skuat Arsenal Sempat Ribut-ribut
- Man City dan United Dekati Dries Mertens
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Badelj Siap Tolak Tawaran MU dan Chelsea
Liga Italia 10 Maret 2017, 23:59
-
Fellaini Tak Mau Dipermalukan Chelsea Lagi
Liga Inggris 10 Maret 2017, 21:51
-
Guardiola Manajer Terbaik EPL Bulan Februari
Liga Inggris 10 Maret 2017, 19:51
-
Prediksi Chelsea vs Manchester United 14 Maret 2017
Liga Inggris 10 Maret 2017, 15:49
-
Mourinho Tak Ingin Lepas Luke Shaw
Liga Inggris 10 Maret 2017, 15:20
LATEST UPDATE
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR