
Bola.net - Marcus Rashford bisa mempelajari perjalanan karier Cristiano Ronaldo muda di Manchester United guna meningkatkan kepercayaan dirinya di lapangan. Rashford diyakini telah diserang kritik yang tidak tepat sasaran musim ini.
Tidak ada yang bisa membantah pentingnya peran Rashford untuk skuad Ole Gunnar Solskjaer musim ini. Dia adalah pencetak gol terbaik Setan Merah sebelum sepak bola dihentikan sementara akibat pandemi virus corona.
Biar begitu, perkembangan Rashford tetap tidak cukup untuk mengenyahkan keraguan terhadap kontribusinya. Dia diharapkan bisa tampil lebih baik lagi, berlari lebih cepat, dan mencetak gol lebih banyak.
Intinya, Rashford dianggap belum layak jadi superstar MU, seperti Ronaldo dahulu. Dia harus lebih rajin mencetak gol dan jadi penentu kemenangan.
Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Masih Muda
Kritik terhadap permainan Rashford itu tidak bisa diterima begitu saja oleh mantan pemain MU, Gary Neville. Dia menggarisbawahi usia Rashford yang baru 22 tahun, masih sangat muda.
Alih-alih mengkritik, Neville berharap fans MU justru lebih gencar mendukung Rashford. Cara itu lebih baik untuk mendorong progres pemain muda.
"Marcus Rashford, sejujurnya, dia masih pemain muda yang sedang berkembang. Dia harus gigih menjalaninya," buka Neville kepada Goal internasional.
"Dia akan gigih berjuang sebab MU memercayai kemampuannya, dan mereka memang seharusnya memercayai dia karena talenta hebatnya."
Ronaldo pun Tidak Instan
Singkatnya, Neville percaya ekspektasi yang dipikul Rashford sekarang terlalu besar. Dia masih 22 tahun, masih butuh waktu sebelum jadi bintang utama tim.
Neville mengambil contoh kontribusi Cristiano Ronaldo muda beberapa tahn silam. Sehebat apa pun Ronaldo, dia tidak bisa mencetak gol di setiap pertandingan pada musim-musim pertamanya membela Setan Merah.
"Ketika Anda masih pemain muda... Alan Shearer tidak bisa mencetak gol di setiap pertandingan untuk Southampton ketika pertama kali muncul. Sesederhana itu," lanjut Neville.
"Cristiano tidak melakukannya di MU ketika pertama kali datang ke Manchester. Sebab itu kita seharusnya tidak mengharapkan hal yang lebih dari Rashford," tandasnya.
Sumber: Goal
Baca ini juga ya!
- Diminta Abaikan Tawaran MU, Ini Alasan Matthijs de Ligt Harus Bertahan di Juventus
- Bahagia di Leicester, James Maddison Indikasikan Tolak Gabung Manchester United
- Ealah, Harry Kane Ternyata Tidak Masuk Rencana Transfer Solskjaer
- Ihwal Transfer Jadon Sancho, MU Disebut Tidak Bisa Dapat Potongan Harga
- Marcus Rashford dan Mason Greenwood Disebut Penyerang Muda Terbaik di Inggris, Sepakat?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Beckham: Cristiano Ronaldo Levelnya di Bawah Lionel Messi
Liga Spanyol 19 April 2020, 13:59
-
Ketika Louis Saha Paksa Sir Alex Ferguson Langgar Aturan Transfernya di MU
Liga Inggris 19 April 2020, 13:39
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR