Bola.net - - Pelatih Manchester United Jose Mourinho terus mendapatkan sorotan tajam dalam menukangi The Red Devils musim ini. Bahkan, mantan pemain kriket Inggris Andrew Flintoff menganggap pelatih Burnley Sean Dyche lebih baik dari Mourinho.
Meskipun sukses membawa MU ke posisi dua Premier League saat ini, pelatih asal Portugal tersebut terus mendapatkan kecaman dari berbagai pihak. Hal ini disebabkan oleh kegagalan MU di kancah Eropa dan kritikannya kepada Luke Shaw baru-baru ini.
Hal tersebut tidak luput dari mantan pemain kriket tersebut. Menurutnya, Sean Dyche yang saat ini menukangi Burnley mampu melatih MU lebih baik dari Mourinho.
"Orang berambut pirang di Burnley adalah pelatih yang lebih baik dari Mourinho," ujar Flintoff di Savage and the Ping Pong Guy Podcast.
"Tentu saja! Bayangkan Mourinho ke Burnley pada sabtu sore," lanjutnya.
"Dia pelatih yang lebih baik. Lihat mereka berada di mana sekarang di liga. Cara mereka bermain, mereka berkembang setiap waktu," tandasnya.
Sean Dyche secara mengejutkan sukses membawa Burnley bertengger di posisi tujuh Premier League saat ini dengan koleksi 43 poin. Burnley kini hanya terpaut lima poin dengan tim raksasa Inggris, Arsenal, yang berada satu peringkat di atasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cole Kritik Performa MU di Kandang Sevilla
Liga Champions 21 Maret 2018, 21:03 -
Sanchez Disebut Berusaha Terlalu Keras di MU
Liga Inggris 21 Maret 2018, 20:37 -
Ini Saran Bagi Mourinho Agar Pogba Tampil Perkasa Lagi
Liga Inggris 21 Maret 2018, 20:12 -
Sebelum Piala Dunia, Griezmann Mau Masa Depannya Jelas
Piala Dunia 21 Maret 2018, 15:15 -
Mourinho Buat MU Berkembang Pesat
Liga Inggris 21 Maret 2018, 15:10
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sevilla vs Barcelona 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 14:58 -
Florian Wirtz di Liverpool: Pemain yang Belum Meyakinkan, tapi Pantas Ditunggu?!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:58 -
Bukan Cuma Minta Maaf, Korea Selatan Rombak Total Regulasi Program Adopsi Internasional
News 3 Oktober 2025, 14:44 -
Prediksi Fiorentina vs AS Roma 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 14:28 -
Meski Bersinar di Crystal Palace, Oliver Glasner Dinilai Tak Cocok untuk MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:26
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR