Bola.net - Masa depan pemain Real Madrid, Martin Odegaard, akan segera mencapai titik cerah. Menurut beberapa kabar, pria berkebangsaan Norwegia tersebut akan direkrut Arsenal dengan status pinjaman.
Odegaard sendiri merupakan satu-satunya pemain baru di Real Madrid musim ini. Sebenarnya, ia sudah direkrut klub raksasa Spanyol tersebut dari Stromsgodset sejak tahun 2015 silam.
Namun berhubung usianya masih belia, Odegaard pun harus mengisi skuad Castilla lebih dulu. Beberapa tahun setelahnya, ia memperkuat beberapa klub seperti Heerenveen, Vitesse, dan Real Sociedad dengan status pinjaman.
Performanya bersama Real Sociedad memikat perhatian banyak klub. Alhasil, Real Madrid memutuskan untuk tidak mengirimkannya lagi sebagai pinjaman dan memasukkan namanya ke dalam skuad inti.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bisa Bermain Kontra Southampton
Meski tampil apik bersama Sociedad, Zinedine Zidane selaku pelatih Real Madrid tak kunjung tergerak hatinya memainkan Odegaard. Ia lebih memprioritaskan Luka Modric, Casemiro, dan Toni Kroos untuk mengisi sektor tengah.
Alhasil, Odegaard meminta pindah. Beberapa laporan sempat menyatakan kalau dirinya akan kembali ke Real Sociedad. Tapi beberapa waktu belakangan ini, ia diisukan bakal bergabung dengan Arsenal.
The Athletic melaporkan kalau Odegaard dijadwalkan akan tiba di London dalam waktu dekat ini untuk melakukan tes medis. Kalau tesnya sukses, sang gelandang bisa langsung dimainkan saat menghadapi Southampton.
Arsenal akan bertemu Southampton di ajang Premier League pada Rabu (27/1/2021) dinihari nanti. Masih sama seperti di laga putaran ke-4 FA Cup beberapa hari yang lalu, klub asuhan Mikel Arteta tersebut akan bertindak sebagai tim tamu.
Tidak Perlu Isolasi Mandiri
Saat ini Inggris sedang menerapkan protokol kesehatan yang ketat mengingat maraknya kasus Covid-19. Situasi ini sempat memunculkan dugaan kalau Odegaard harus menjalani isolasi mandiri selama beberapa hari.
Kendati demikian, Odegaard tidak perlu melalukan isolasi mandiri setelah tiba di Inggris. Regulasi Inggris memberikan pengecualian swakarantina terhadap atlit elit yang baru tiba dari luar negeri.
Jika proses transfer rampung, maka Odegaard akan menjadi pemain kedua yang didatangkan the Gunners di musim panas ini. Sebelumnya, mereka baru saja mendatangkan Mathew Ryan dari Brighton juga dengan status pinjaman.
(Metro)
Baca Juga:
- Aubameyang Punya Masalah Pribadi, Terpaksa Absen Saat Arsenal Kalah
- Pesan Perpisahan Mesut Ozil: London Utara Selalu Jadi Rumah Saya
- Pernah Main Bareng dan Jadi Pelatih, Ini Kata Mikel Arteta Soal Mesut Ozil
- Warisan Mesut Ozil untuk Arsenal: 254 Pertandingan, 44 Gol, 71 Assists
- Mesut Ozil Resmi Tinggalkan Arsenal Menuju Fenerbahce
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Bagus, Mbappe Serius Pertimbangkan Hijrah ke Liverpool
Liga Inggris 25 Januari 2021, 23:26
-
Termasuk Real Madrid, Ini Lima Tim La Liga 2020/2021 yang Overperform
Liga Spanyol 25 Januari 2021, 21:42
-
Highlights Deportivo Alaves vs Real Madrid | La Liga 2020-2021
Open Play 25 Januari 2021, 16:12
-
Kiprah 4 Pemain Arsenal yang Direkrut dari Real Madrid Sebelum Martin Odegaard
Editorial 25 Januari 2021, 15:56
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR