
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United dilaporkan akan melakukan penjualan pemain lagi dalam waktu dekat ini. Kali ini, nama Christian Eriksen bakal diuangkan Setan Merah.
Selama musim panas ini, MU aktif melepaskan beberapa pemain mereka. Setan Merah butuh tambahan uang agar mereka bisa belanja pemain baru di musim panas ini.
Baru-baru ini, MU baru laku menjual salah satu pemain mereka. Setan Merah berhasil menjual Aaron Wan-Bissaka ke West Ham.
Sky Sports melaporkan ada satu lagi pemain yang akan dijual MU dalam waktu dekat ini. Pemain itu adalah Christian Eriksen.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tidak Masuk Rencana

Menurut laporan tersebut, Erik Ten Hag memutuskan untuk berpisah dengan Eriksen di musim panas ini.
Ia menilai performa sang gelandang sudah menurun. Sehingga ia kesulitan memberikan dampak yang signifikan bagi skuad Setan Merah.
Itulah mengapa keitmbang ia hanya jadi penghangat bangku cadangan, Eriksen lebih baik dijual di musim panas ini.
Banyak Tawaran Masuk

Laporan yang sama mengklaim bahwa saat ini Eriksen mendapatkan banyak sekali tawaran untuk pindah klub.
Beberapa klub top Eropa dikabarkan berminat pada jasa sang gelandang. Bahkan ada klub Saudi Pro League yang juga berminat pada sang gelandang.
Itulah mengapa MU saat ini sedang mempelajari tawaran-tawaran yang masuk untuk sang pemain dan mencoba mencari opsi terbaik.
Bukan Satu-satunya

Eriksen bukan satu-satunya gelandang yang bakal dijual Manchester United di musim panas ini.
Setan Merah juga diketahui akan menjual Scott McTominay dalam waktu dekat ini.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Kejar Ivan Toney Lagi, Bos Brentford: Semoga Dia Tidak Pindah!
Liga Inggris 15 Agustus 2024, 22:36
-
Belum Menyerah, Napoli Siapkan Tawaran Kedua untuk Scott McTominay
Liga Italia 15 Agustus 2024, 22:21
-
Bruno Fernandes Akui Dapat Banyak Tawaran untuk Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 15 Agustus 2024, 22:05
-
Ada De Ligt, Lini Pertahanan MU Diklaim Bakal Semakin Tangguh
Liga Inggris 15 Agustus 2024, 21:52
-
PR Erik Ten Hag di Musim 2024/2025: Bangkitkan Kembali Marcus Rashford!
Liga Inggris 15 Agustus 2024, 21:21
LATEST UPDATE
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 6 Januari 2026, 09:58
-
Prediksi Sassuolo vs Juventus 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 09:09
-
Prediksi Lecce vs Roma 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 08:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR