Bola.net - - Mantan winger Manchester United, Lee Sharpe, mengatakan bahwa Setan Merah bisa menjadi tim yang meramaikan bursa juara Premier League jika mereka memiliki sosok Jermain Defoe di dalam tim.
Defoe tengah menunjukkan performa apik di musim ini dan belakangan kembali mendapatkan kesempatan untuk membela timnas Inggris dari manajer Gareth Southgate.
Manajer United, Jose Mourinho, belum lama juga mengakui bahwa dirinya sangat mengagumi permainan sosok berusia 34 tahun tersebut.
Dan Sharpe menyarankan kubu Old Trafford untuk mencoba merekrut Defoe jika mereka memang ingin menambah daya gedor mereka di musim kompetisi yang akan datang.
Jose Mourinho
"Masalah United musim ini adalah soal mencetak gol dan jika mereka memiliki seseorang seperti Jermain Defoe, mereka akan ada di atas sana," tutur Sharpe menurut 888 Sport.
"Jumlah peluang yang mereka buat musim ini, yang kemudian tidak mereka ubah menjadi gol, saya rasa jika Defoe ada di sana ia mungkin bisa membuat 15 atau 18 gol - meski sebagai pemain cadangan."
United kini tengah bersiap untuk menghadapi Manchester City di laga derby yang akan berlangsung di Etihad malam nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Grant: Mourinho Makin Bagus ketika Diremehkan
Liga Inggris 27 April 2017, 22:09 -
Striker Kolombia Ini Bermimpi Gabung MU
Liga Inggris 27 April 2017, 22:01 -
Agen Hysaj Beri Kabar Buruk Bagi MU
Liga Inggris 27 April 2017, 21:04 -
Mourinho Gelar Pembicaraan Intensif Dengan Varane
Liga Inggris 27 April 2017, 20:52 -
Rooney Tak Masalah Disebut Sudah Menurun
Liga Inggris 27 April 2017, 19:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR