
Bola.net - Mantan pemain Leicester City, Emile Heskey tak ketinggalan memberikan komentarnya terkait rumor ketertarikan Manchester United pada James Maddison dan Jack Grealish.
Baik Maddison dan Grealish telah banyak dikaitkan dengan Manchester United pada bursa transfer Januari ini. Keduanya saat ini merupakan andalan Leicester City dan juga Aston Villa.
Maddison sejauh ini sudah mencetak enam gol dan membuat tiga assist di Premier League. Sementara itu Grealish berhasil mencetak enam gol dan mencatatkan lima assist.
Manchester United dikaitkan dengan keduanya karena tengah mencari seorang gelandang kreatif untuk memperkuat lini tengah mereka. Sosok yang bisa menjadi jawaban atas permasalahan Setan Merah sejauh ini.
Pandangan Heskey pada Grealish dan Maddison
Ditanya mengenai bagaimana tipe permainan dari Maddison dan Grealish, pemain yang juga pernah menjadi andalan Liverpool tersebut memberikan pendapatnya.
"Keduanya adalah pemain yang benar-benar berbeda. Jack Grealish adalah pemain yang sangat suka menggiring bola dan dia suka melewati lawan," ujar Emile Heskey kepada Sky Sports.
"Saya ingat momen ketika saya berlatih melawan dia saat ia berusia 15 tahun. Dia meluncur melewati kami dan kami hanya bisa mencoba untuk menjatuhkannya," lanjutnya.
"Maddison membutuhkan pemain lain di sekitarnya dan dia adalah satu-satunya yang membuat permainan bisa berjalan. Dia sosok yang membuka jalan untuk Jamie Vardy. Dia memiliki mata untuk setiap umpannya," tambahnya.
Siapa Pemain yang Paling Cocok?
Dua pemain di atas adalah dua pemain yang merupakan andalan dari klub mereka masing-masing saat ini. Mendapatkan keduanya akan sangat mustahil di tengah musim berjalan seperti ini.
Namun bila harus memilih, siapa yang harus diprioritaskan oleh Manchester United? Pertanyaan itu yang dilontarkan pada Emile Heskey.
"Grealish," ujar Heskey ketika ditanya siapa yang harus dibeli Manchester United.
"Maddison, saya kira dia tidak dijual saat ini. Kita telah mendengar itu dari Brendan Rodgers, dan saya tahu pemilik klub akan mendukung apapun yang diinginkan pelatih," tutupnya.
Sumber: Sky Sports
Berita Menarik untuk Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perkiraan Wajah Baru Manchester United Pasca Bursa Transfer Januari 2020
Liga Inggris 9 Januari 2020, 23:56
-
Berbatov Maklumi Kritikan yang Hujani Solskjaer
Liga Inggris 9 Januari 2020, 22:51
-
Gagal Rekrut Erling Haaland, MU Kejar Edinson Cavani
Liga Inggris 9 Januari 2020, 21:00
-
Banyak Pemain Tak Layak Gabung MU, Solskjaer Diminta Belanja Pemain Baru
Liga Inggris 9 Januari 2020, 20:50
-
Halau Inter Milan, MU Sodorkan Kontrak Baru untuk Ashley Young
Liga Inggris 9 Januari 2020, 20:40
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR