Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer menanggapi santai rumor Mauricio Pochettino yang bakal menggantikan posisinya. Solskjaer menilai itu hanya sekedar rumor dan ia tidak terganggu akan rumor itu.
Seperti yang sudah diketahui, pada tengah pekan kemarin Tottenham resmi berpisah dengan Pochettino. Pelatih asal Argentina itu dipecat setelah The Lillywhites terjerembab di peringkat 14 klasemen sementara EPL.
Pochettino sendiri saat ini dihubungkan dengan banyak klub, salah satunya Manchester United. Setan Merah memang sudah lama mengincar Pochettino, dan pelatih Argentina itu dirumorkan akan segera menggantikan posisi Solskjaer di skuat Setan Merah.
Ketika dimintai tanggapan mengenai rumor itu, Solskjaer menjawab dengan santai. "Tidak, rumor itu tidak mengganggu saya sama sekali," beber Solskajer yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap pelatih 46 tahun tersebut di bawah ini.
Tidak Peduli
Solskjaer menyebut bahwa ia sama sekali tidak mempedulikan rumor-rumor terkait masa depannya di Manchester United.
Ia mengatakan bahwa ia sangat menikmati pekerjaannya sehingga ia tidak mempedulikan rumor-rumor tersebut.
"Saat ini saya memiliki pekerjaan terbaik di dunia dan ketika anda begitu menginginkan pekerjaan ini, maka anda tidak akan mempedulikan mengenai apa yang orang-orang bicarakan di sekitar."
Masa Depan Aman
Solskjaer sendiri menilai bahwa ia tidak akan dipecat dalam waktu dekat ini seperti yang dirumorkan media.
Pelatih asal Norwegia itu mengatakan bahwa pihak klub masih mempercayainya 100%.
"Saya harus fokus dengan pekerjaan saya di Manchester United dan bekerja sebaik mungkin. Saya sering berbicara dengan Ed [Woodward] dan pemilik klub mengenai cara kami terus melangkah ke depan." ia menandaskan.
Performa Membaik
Setelah menjalani start yang buruk, performa MU saat ini mulai membaik.
Mereka kini menempati peringkat tujuh klasemen sementara EPL.
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ole Gunnar Solskjaer Diyakini akan Kembalikan Kejayaan Manchester United
Liga Inggris 22 November 2019, 21:00
-
Harry Maguire Bertekad Buktikan Kualitasnya di Manchester United
Liga Inggris 22 November 2019, 20:40
-
Marcus Rashford: Saya Masih Bisa Lebih Baik Lagi
Liga Inggris 22 November 2019, 20:20
-
Ada Anthony Martial, MU Diklaim Sanggup Tumpas Sheffield United
Liga Inggris 22 November 2019, 20:00
-
Tanpa Dean Henderson, Sheffield United Dinilai Tetap Lawan yang Sulit untuk MU
Liga Inggris 22 November 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR