
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer membeberkan kondisi terbaru Paul Pogba. Solskjaer berharap gelandangnya itu bisa pulih tepat waktu saat pertandingan melawan Liverpool di akhir bulan ini.
Selama satu bulan terakhir, Pogba absen dari skuat United. Ia mengalami cedera pergelangan kaki saat Setan Merah kalah dari Crystal Palace di akhir Agustus lalu.
Pogba sendiri sempat comeback di pertandingan melawan Rochdale dan Arsenal. Namun dini hari tadi, ia tidak ikut ke Belanda karena cederanya kambuh lagi.
Solskjaer mengatakan bahwa Pogba tidak bisa bermain mealwan Newcastle United di akhir pekan nanti. "Dia [Pogba] mungkin tidak bisa bermain di hari Minggu nanti," beber Solskjaer yang dikutip Goal International.
Baca penjelasan Solskjaer mengenai kondisi Pogba di bawah ini.
Main Lawan Liverpool
Solskjaer mengaku sangat lega bahwa mulai pekan depan jeda Internasional kembali digelar.
Ia berharap Pogba bisa memulihkan diri selaam periode tersebut agar ia fit saat menghadapi Liverpool.
"Setelah ini ada jeda Internasional. Itu membuatnya memiliki 10-14 hari ekstra untuk siap menghadapi Liverpool."
Badai Cedera
Manchester United sendiri saat ini memang mengalami badai cedera yang menimpa sejumlah pemain utama mereka.
Sejauh ini ada Anthony Martial, Luke Shaw, Phil Jones, Eric Bailly, dan Aaron Wan-Bissaka yang tengah berada dalam ruang perawatan MU karena cedera.
Namun beberapa laporan mengatakan sebagian besar dari pemain itu bakal fit saat United menghadapi Liverpool seusai jeda Internasional.
Incar Kemenangan
Manchester United akan menghadapi satu pertandingan sebelum jeda internasional dimulai.
Mereka akan bertandang ke St James Park, markas Newcastle United pada hari Minggu (6/10) mendatang.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ketimbang Arsene Wenger, MU Disarankan Rekrut Mauricio Pochettino
Liga Inggris 4 Oktober 2019, 22:00
-
Lagi, Ryan Giggs Minta Fans MU Bersabar dengan Ole Gunnar Solskjaer
Liga Inggris 4 Oktober 2019, 21:00
-
Manchester United Siap Bayar Mahal untuk James Maddison
Liga Inggris 4 Oktober 2019, 20:40
-
Ole Gunnar Solskjaer Diklaim Sengaja Lemahkan Manchester United
Liga Inggris 4 Oktober 2019, 20:20
-
MU Dirumorkan Ingin Beli Callum Wilson, Owen Tidak Habis Pikir
Liga Inggris 4 Oktober 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR