Bola.net - Setelah absen cukup lama, Hector Bellerin akhirnya kembali menampakkan batang hidungnya di atas lapangan bersama Arsenal. Namun bukan berarti dirinya akan tampil sejak menit awal di laga berikutnya nanti.
Bellerin mengalami cedera anterior cruciate ligament (ACL) pada bulan Januari lalu. Cedera tersebut membuatnya harus menepi dari lapangan selama berbulan-bulan lamanya.
Beberapa pekan lalu, ia dinyatakan sembuh dari cedera tersebut. Bellerin pun langsung mendapatkan kesempatan bermain saat Arsenal menghadapi Nottingham Forest di ajang Carabao Cup hari Rabu (25/9/2019).
Ia masuk di babak kedua untuk menggantikan Kieran Tierney. Pemain asal Spanyol tersebut langsung memberikan dampak positif dengan satu assist yang membantu the Gunners meraih kemenangan 5-0.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bellerin Belum Pasti Tampil
Unai Emery selaku pelatih Arsenal mengaku puas saat ditanya mengenai performa Bellerin usai pertandingan. Namun ia belum tentu akan memainkannya kembali selama 90 menit penuh saat bertemu Manchester United di Premier League akhir pekan nanti.
"Saya pikir tidak," buka Emery dikutip dari situs resmi Arsenal. "Mungkin di pikirannya iya, namun kami harus mendengar apa kata dokter dan dokter ingin melakukannya secara bertahap," sambungnya.
"Ini adalah malam pertama dan menit pertamanya, dan kami mungkin akan membagikan beberapa menit bersama U-23. Itu tergantung dari apa yang ia rasa, namun dalam benaknya ia sudah merasa sangat baik," lanjutnya.
Enggan Terburu-buru
Ternyata, sebelum pertandingan, Bellerin sudah meminta kepada Emery untuk dimainkan selama 90 menit. Namun mantan pelatih PSG tersebut enggan terburu-buru.
"Dia ingin bermain selama 90 menit dan kemarin ia berkata bahwa dirinya telah siap dan ingin bermain, namun kami memutuskan untuk memberinya kurang dari 90," tambahnya.
"Dia bermain dengan U-23 pada hari Jumat dan juga ini adalah laga pertama untuknya. Kami harus melakukannya secara bertahap," tandasnya.
Bellerin bergabung dengan Arsenal sejak tahun 2013 dan sudah cukup lama menjadi pemain reguler. Pada musim ini, posisinya sering diisi oleh Callum Chambers dan Ainsley Maitland Niles secara bergantian.
(Arsenal.com)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rob Holding: Inilah 'Comeback' Impian Saya
Liga Inggris 25 September 2019, 23:00 -
Arsenal Bekuk Villa, Performa Guendouzi Dapat Pujian dari Shearer
Liga Inggris 25 September 2019, 19:41 -
Dua Begal Ozil dan Kolasinac Berhasil Diringkus Polisi
Bolatainment 25 September 2019, 17:01 -
Cuma Lawan Arsenal, Eks MU: Jangan Khawatir
Liga Inggris 25 September 2019, 15:00 -
Angka yang Membuktikan Bahwa Aubameyang Lebih Mematikan dari Kane, Salah, dan Aguero
Liga Inggris 25 September 2019, 12:00
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Liverpool - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 22:30 -
Link Live Streaming Inter Milan vs Cremonese - Nonton Serie A di Vidio
Liga Italia 4 Oktober 2025, 22:00 -
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR