
Bola.net - Antony tampaknya tidak akan lagi mengenakan seragam Manchester United meski penampilannya menanjak saat dipinjamkan ke Real Betis.
Sejak pertama kali merapat ke Old Trafford pada 2022, karier Antony di Inggris berjalan jauh dari ekspektasi. Gaya mainnya yang semula diharapkan bisa memberi warna baru di sektor sayap malah tak menunjukkan konsistensi.
Harga transfer yang tinggi menambah tekanan di pundaknya. Alih-alih jadi pemain kunci, Antony malah kerap gagal tampil menonjol di laga-laga penting khususnya di Premier League.
Penampilannya yang kurang greget dan minim kontribusi membuat kepercayaan dirinya luntur. Bahkan, ia perlahan tersingkir dari skuad utama Manchester United.
Kondisi tersebut membuat Antony merasa jenuh dan kehilangan gairah bermain. Oleh karena itu, ketika tawaran dari Real Betis datang pada Januari lalu, ia memilih mencoba peruntungan baru di La Liga.
Antony Tampil Gemilang Bersama Real Betis

Hijrah ke Real Betis terbukti jadi langkah tepat bagi Antony. Berada dalam lingkungan baru dan di bawah arahan pelatih yang berbeda, pemain asal Brasil itu berhasil menemukan kembali sentuhan terbaiknya.
Selama masa pinjamannya, Antony mencatatkan sembilan gol serta lima assist dari total 26 pertandingan. Ia memang gagal mempersembahkan trofi, tetapi kontribusinya cukup signifikan bagi Betis.
Kebebasan dalam mengekspresikan diri di lapangan membuat Antony tampil lebih percaya diri. Aksi-aksinya kembali menunjukkan karakteristik winger Brasil yang lincah dan kreatif.
Manchester United Tetap Berencana Jual Antony
Kendati menunjukkan peningkatan performa di Spanyol, Manchester United dikabarkan tetap bersikap tegas. Klub memilih untuk melepas Antony secara permanen ketimbang memberinya kesempatan kedua.
Langkah ini disebut-sebut sebagai bagian dari rencana restrukturisasi skuad dan penghematan anggaran gaji. United perlu ruang dan dana untuk mendatangkan pemain anyar.
Harapan agar Antony bisa bangkit dan kembali ke Old Trafford kini tampaknya hanya tinggal angan. Menurut Givemesport, hal itu tidak akan terjadi karena United bertekad untuk menyetujui kepergian Antony secara permanen.
Belum Ada Kepastian Soal Klub Tujuan Antony
Manchester United kabarnya telah mematok harga jual Antony di angka 30 juta pounds. Angka ini dianggap setimpal dengan performa yang ia tunjukkan selama di La Liga.
Jika tak ada klub yang sanggup memenuhi banderol tersebut sebelum jendela transfer ditutup, opsi pinjaman kembali terbuka. Namun, kali ini United hanya akan menyetujui skema dengan klausul wajib beli.
Sejauh ini ada dua kandidat klub yang siap menampungnya. Selain Real Betis, ada juga klub Bundesliga yakni Bayer Leverkusen.
Klasemen Liga Inggris
(Givemesport)
Baca Juga:
- Arsenal Terus Pepet Leipzig Demi Rekrut Benjamin Sesko
- Negosiasi Masuk Tahap Final, Florian Wirtz Makin Dekat Gabung Liverpool
- Massimiliano Allegri Kepincut Pemain MU Ini, Mau Diboyong ke AC Milan?
- Chelsea Siapkan Manuver untuk Boyong Alejandro Garnacho dari MU
- Gercep, MU Kirimkan Tawaran Kedua untuk Transfer Bryan Mbeumo
- No UCL No Problem! Viktor Gyokeres Mau Pindah ke Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manuver Transfer MU: Garnacho Out, Leao In?
Liga Inggris 7 Juni 2025, 22:56
-
Demi Kalahkan MU, Al-Hilal Ajukan Tawaran Baru untuk Victor Osimhen
Liga Inggris 7 Juni 2025, 20:29
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR