Bola.net - - Timothy Fosu-Mensah telah menjalani tes medis di Crystal Palace. Ia akan meninggalkan Manchester United sepanjang musim 2017/2018 karena akan menjalani peminjaman.
Mantan pemain Ajax Amsterdam ini mulai mendapat debut bersama tim senior Manchester United pada era Louis van Gaal pada bulan Februari tahun lalu ketika menghadapi Arsenal dalam kemenangan 2-3. Sejauh ini, pemain 19 tahun tersebut mencatatkan 21 penampilan di semua kompetisi.
Di Crystal Palace, Fosu-Mensah akan kembali bertemu dengan mantan pelatihnya di Ajax, Frank de Boer, yang ditunjuk sebagai pelatih baru sejak awal musim ini. Pelatih asal Belanda tersebut ingin membuat lini pertahanannya lebih kokoh setelah mendapatkan Jairo Riedewald pada bursa transfer musim panas ini.
Adapun United berkenan melepas pemain yang bisa bermain sebagai bek dan gelandang bertahan tersebut menyusul kehadiran pemain baru di Old Trafford. Pada musim panas ini, Jose Mourinho mendatangkan dua pemain cukup berpengalaman yaitu Victor Lindelof dari Benfica dan Nemanja Matic dari Chelsea.
Musim lalu, Jose Mourinho memang tak banyak memberi peluang bermain untuk Mensah. Tapi ia diberi kesempatan tampil ketika MU dilanda krisis pemain belakang.
Mensah mendapatkan kontrak baru di MU tahun lalu yang akan mempertahankannya hingga 2021 mendatang. Ia percaya masih punya masa depan di MU dan ia siap memenuhi permintaan pelatih di berbagai posisi.
"Jika pelatih ingin saya bermain sebagai bek tengah, saya siap. Jika ia ingin saya bermain sebagai gelandang bertahan, saya akan bermain di sana. Jika ia butuh saya bermain sebagai bek kanan, saya siap. Saya suka semua dan tak jadi masalah," tutur Fosu Mensah.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Bale, MU Diklaim Pasti Jadi Calon Kuat Juara Liga
Liga Inggris 8 Agustus 2017, 21:07
-
Neville Pertanyakan Kesiapan MU, City, Spurs dan Chelsea
Liga Inggris 8 Agustus 2017, 18:48
-
City dan MU Kandidat Juara Premier League Musim 2017-18
Liga Inggris 8 Agustus 2017, 18:25
-
Musim Ini, Neville Yakin MU Tak Lagi Tumpul
Liga Inggris 8 Agustus 2017, 17:52
-
Neville Sebut MU Terlihat Tangguh Musim Ini
Liga Inggris 8 Agustus 2017, 17:15
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR