
Bola.net - Legenda Manchester United, Denis Irwin memberikan peringatan kepada mantan timnya jelang pertandingan melawan Tottenham. Irwin menilai Setan Merah tidak boleh lengah saat berhadapan dengan The Lillywhites pada laga tersebut.
Manchester United akan kembali beraksi di Premier League pada akhir pekan nanti. Mereka dijadwalkan akan menghadapi Tottenham di pertandingan pekan ke-30 EPL musim ini.
Pertandingan ini bisa dikatakan cukup krusial bagi kedua tim. Baik MU maupun Tottenham sama-sama butuh tiga poin untuk mengamankan satu tiket ke Liga Champions musim depan.
Irwin menilai laga yang digelar di London Utara itu akan berlangsung sengit. "Saya rasa pertandingan ini akan menjadi pertandingan yang besar," ujar Irwin di situs resmi Manchester United.
Baca komentar lengkap sang legenda di bawah ini.
Motivasi Berlipat
Irwin menyebut bahwa MU harus benar-benar ekstra waspada saat menghadapi Tottenham di akhir pekan nanti.
Ia menilai anak asuh Jose Mourinho itu akan sangat termotivasi untuk meraih kemenangan demi mengamankan satu tiket ke Liga Champions musim depan.
"Dari sudut pandang mereka [Tottenham], mereka akan merasa harus memenangkan pertandingan ini. Mereka akan berjuang demi merebut satu tempat di Liga Champions."
Kondisi Berbeda
Irwin juga menilai MU tidak boleh leha-leha jelang laga ini meski mereka tengah berada di dalam momentum yang bagus. Ia menilai kondisinya saat ini sudah berubah sehingga jalannya pertandingan sudah tidak bisa ditebak lagi.
"Saat ini sudah berjarak dua setengah bulan semenjak United menunjukkan performa yang bagus sementara Spurs dua setengah bulan yang lalu kehilangan Harry Kane dan beberapa pemain penting mereka."
"Saya tahu bahwa tim ini juga kehilangan Pogba dan Rashford pada saat itu, namun tim ini bermain dengan kepercayaan diri yang tinggi. Namun situasi saat ini berbeda dengan situasi dua setengah bulan yang lalu, dan kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi." ujarnya.
Momentum Apik
Sebelum EPL ditangguhkan, MU memang tengah berada dalam performa yang apik.
Setan Merah meraih 11 laga tanpa kekalahan dan mengemas 29 gol dan hanya kebobolan dua gol saja.
(MUFC)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadon Sancho Sulit, MU Beralih ke Winger Berbakat Bayer Leverkusen Ini
Bundesliga 16 Juni 2020, 22:28
-
MU Ternyata Belum Tawar Moussa Dembele
Liga Inggris 16 Juni 2020, 20:48
-
Bersama Paul Pogba dan Bruno Fernandes, MU Juara EPL itu Tidak Mustahil
Liga Inggris 16 Juni 2020, 20:31
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR