Bola.net - Seruan yang meminta Liverpool untuk mencadangkan Trent Alexander-Arnold belakangan ini terdengar cukup lantang. Jurgen Klopp pun harus turun tangan untuk membela salah satu anak asuhnya tersebut.
Kritik menghampiri sang pemain saat Liverpool berhadapan dengan Southampton dalam laga lanjutan Premier League, Selasa (5/1/2021) kemarin. Pada pertandingan tersebut, the Reds tumbang dengan skor tipis 0-1.
Alexander-Arnold memang tidak memberikan kontribusi yang signifikan kepada Liverpool dalam pertandingan itu. Malahan, ia turut membantu gol yang dicetak Danny Ings pada menit ke-2 tersebut dengan blunder fatal.
Meski kalah, Liverpool belum tergeser dari puncak klasemen dengan perolehan 33 poin. Namun, posisinya terancam akan dikudeta Manchester United jika Bruno Fernandes dkk bisa meraih kemenangan saat bertemu Burnley pekan depan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Klopp Pasang Badan
Publik tidak mengkritik Alexander-Arnold dengan keras. Mereka hanya meminta Klopp mengistirahatkan sang pemain yang dinilai sedang kelelahan karena cukup sering dimainkan sejak musim lalu.
Meskipun demikian, Klopp tidak menunjukkan kekhawatiran. Baginya, suara-suara sumbang tersebut adalah hal yang wajar mengingat Alexander-Arnold telah bermain pada level yang melampaui ekspektasi banyak orang.
"Itu normal jika anda bermain di depan publik dan orang-orang telah terbiasa dengan level yang Trent tunjukkan dalam tiga atau empat tahun terakhir," ujar Klopp dalam konferensi pers jelang melawan Aston Villa, dikutip dari Metro.
"Dalam pertandingan seperti ini, itu adalah kasus yang jelas tidak menunjukkan permainan terbaiknya, dia tahu. Kami tahu itu dan semuanya sudah jelas," lanjutnya.
Penyebab Penurunan Performa TAA
Klopp juga mengungkapkan alasan penurunan performa yang sedang dialami Alexander-Arnold. Ia terpengaruh oleh cedera dan Covid-19 yang sempat mampir di tubuhnya. Situasinya kian diperparah dengan ketiadaan pramusim.
"Dia sempat absen dengan Covid dan mengalami cedera yang tidak membantu. Dia tidak menjalani masa pramusim dengan sungguh-sungguh dan setelahnya, dengan kualitasnya dan situasi kami, dia bermain terlalu dini," tambah Klopp.
"Saya pikir dia sudah hampir sampai di sana, secara fisik dia sudah baik sekarang. Dia hanya perlu kembali ke performa terbaiknya dan itu akan terjadi cepat atau lambat," tutup pelatih berdarah Jerman tersebut.
(Metro)
Baca Juga:
- Januari Ini, Klopp Isyaratkan Liverpool tak Beli Pemain Baru
- Salah tak Bahagia di Liverpool, tapi Madrid tak Tertarik Memboyongnya ke Berbabeu
- Liverpool tak Beli Pemain Sekarang, tapi Klopp Rencanakan Sesuatu yang Menarik Musim Panas Nanti
- Man City Kalahkan MU, Neville Kirimkan Peringatan Pada Liverpool
- Dipimpin Liverpool, Klub-Klub Premier League Kuasai Daftar 10 Tim Termahal di Dunia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Krisis Bek, Liverpool Malah Mau Datangkan Gelandang Ini
Liga Inggris 8 Januari 2021, 22:00
-
Klopp Akui Standar Liverpool Menurun Belakangan Ini
Liga Inggris 8 Januari 2021, 21:30
-
Update Cedera Liverpool: Ini Kabar Jota, Matip dan Keita
Liga Inggris 8 Januari 2021, 19:56
-
Aston Villa Pastikan Duel Lawan Liverpool di FA Cup Tetap Digelar
Liga Inggris 8 Januari 2021, 19:24
-
Diincar Liverpool, Folarin Balogun Siap Cabut dari Arsenal?
Liga Inggris 8 Januari 2021, 18:20
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR