Bola.net - - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho punya penjelasan mengapa ia memainkan Jesse Lingard pada pertandingan melawan West Bromwich Albion dini hari tadi. Mourinho menilai kecepatan Lingard bisa membuat perbedaan pada laga melawan The Baggies.
Pada pertandingan yang digelar di Hawthorn Stadium tersebut, Lingard kembali dimainkan sebagai starter di sektor sayap MU. Hal ini sedikit menimbulkan pertanyaan mengingat pada laga melawan Crystal Palace Mourinho memilih memainkan Juan Mata pada pos tersebut.
Namun Lingard sendiri sukses membuktikan bahwa ia memang layak bermain sebagai starter. Pada laga tersebut ia mencatatkan satu assist di menit ke 5 saat umpan silangnya ditanduk dengan sempurna oleh Zlatan Ibrahimovic.
Mourinho sendiri puas dengan performa Lingard yang menurutnya sudah tampil sesuai dengan harapannya. "Dia [Lingard] adalah pemain yang berbeda dari Juan [Mata]. Keduanya adalah pemain yang hebat namun mereka adalah pemain dengan karakter yang berbeda," beber Mourinho kepada MUTV.
"Pada pertandingan melawan Palace, kami menilai lebih penting bagi kami untuk memiliki kemampuan Juan untuk menahan bola dan bermain dari posisi dalam. Namun hari ini kami menilai lebih penting memiliki tiga pemain menyerang yang berkarakter sebagai pelari, dan kami melakukan hal itu dengan Jesse yang kemudian digantikan oleh Marcus [Rashford]." tutup pelatih asal Portugal tersebut.
Manchester United sendiri akan berhadapan dengan Sunderland di pertandingan pekan ke 18 EPL yang jatuh pada tanggal 26 Desember nanti atau yang dikenal sebagai boxing day.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho Senang dengan Reaksi Fans pada Fellaini
Liga Inggris 18 Desember 2016, 22:13
-
Mourinho Minta Pemain MU Bagi Jersey sebagai Kado Natal
Liga Inggris 18 Desember 2016, 21:58
-
Tumbangkan West Brom, Ibrahimovic Sebut MU Fantastis
Liga Inggris 18 Desember 2016, 17:56
-
MU Diklaim Tampil Dominan Atas West Brom
Liga Inggris 18 Desember 2016, 17:25
-
Oscar Memilih Berpisah, Chelsea Buru Bakayoko
Liga Inggris 18 Desember 2016, 16:59
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR