
Bola.net - Ada sebuah kabar kurang baik untuk para pendukung Manchester United. Playmaker andalan Setan Merah, Bruno Fernandes dilaporkan menunda proses pembaharuan kontraknya di Old Trafford.
Pemain berusia 27 tahun itu merupakan pemain yang tidak terpisahkan dari skuat Setan Merah. Semenjak kedatangannya, pemain Timnas Portugal itu langsung jadi pembeda bagi Setan Merah.
Manajemen Manchester United dilaporkan mengapresiasi performa Fernandes. Mereka menawarkan kontrak baru untuk sang playmaker di musim gugur tahun lalu.
The Athletic melaporkan bahwa tawaran manajemen MU itu ditolak oleh Fernandes. Ia meminta proses negosiasi ini ditunda dulu.
Simak situasi kontrak baru Fernandes di bawah ini.
Tingkatkan Tawaran
Menurut laporan tersebut, ada alasan mengapa Fernandes meminta penundaan pembicaraan kontrak baru di MU. Karena ia merasa tawaran kontrak baru MU terlalu kecil.
Fernandes memang mendapatkan tawaran kontrak baru dengan nilai yang cukup besar. Namun ia merasa kontrak yang ia dapatkan masih lebih kecil dari pemain-pemain seperti Harry Maguire, Paul Pogba, Anthony Martial dan Raphael Varane.
Ia menilai dengan kontribusi yang sudah ia berikan, ia layak mendapatkan kontrak yang lebih besar. Jadi ia menolak tawaran perdana MU.
Lanjutkan di Akhir Musim
Menurut laporan tersebut, Manchester United sudah menerima penolakan Fernandes itu. Mereka dilaporkan sudah menjadwalkan negosiasi ulang kontrak sang playmaker.
Negosiasi ini rencananya digelar pada bulan Mei 2022. Tepatnya setelah musim kompetisi 2021/22 berakhir.
Mereka akan mendiskusikan kontrak baru sang playmaker. Fernandes berharap manajemen MU akan memberikan tawaran yang lebih besar untuk sang pemain.
Mulai Bangkit
Fernandes sendiri dua bulan terakhir performanya tengah menurun. Namun kini sang playmaker mulai bangkit dari keterpurukan.
Ia berhasil mengemas dua gol saat melawan Aston Villa di akhir pekan kemarin. Setelah ia sudah lama tidak mencetak gol bagi MU.
Klasemen Premier League
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Transfer Amadou Haidara ke MU: Sang Pemain Siap Pindah, Klub Tidak Izinkan
Bundesliga 17 Januari 2022, 21:16
-
Varane Melempem, Manchester United Impor Satu Bek Lagi dari Spanyol
Liga Inggris 17 Januari 2022, 21:04
-
Erik Ten Hag Jadi Kandidat Kuat Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 17 Januari 2022, 20:50
-
Jude Bellingham Jadi Prioritas Transfer Manchester United di Musim Panas 2022
Bundesliga 17 Januari 2022, 20:38
-
Pesan Lindelof untuk Wonderkid MU: Jangan Besar Kepala, Tetap Kerja Keras!
Liga Inggris 17 Januari 2022, 20:15
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR