Bola.net - Musim dingin selalu menjadi momen terberat buat klub-klub Inggris termasuk Chelsea. Sebab mereka ditunggu oleh jadwal pertandingan yang sangat padat begitu jeda internasional usai.
Jeda internasional ini sendiri berlangsung sampai pekan depan. Pertandingan terdekat Chelsea dijadwalkan bakal digelar pada tanggal 20 November mendatang, di mana mereka bakal bertemu Leicester City di Premier League.
Tidak ada jeda internasional pada bulan Desember nanti, dan Chelsea bakalan dibombardir oleh sederet pertandingan yang menunggu. Mereka sangat mungkin memainkan dua sampai tiga pertandingan dalam satu pekan.
Ini dikarenakan Chelsea mengikuti berbagai macam kompetisi selain Premier League, seperti Liga Champions dan Carabao Cup. Untungnya pentas Piala Dunia Antarklub telah dipindah ke awal tahun 2022.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Desember Berat, Januari Juga
Sang pelatih, Thomas Tuchel, menyadari tantangan yang akan dihadapi oleh timnya pada bulan Desember hingga Januari nanti. Oleh karenanya, sebagai persiapan, ia memberikan waktu istirahat buat staf kepelatihannya.
"Melihat jadwal pertandingan di bulan Desember dan Januari, sangat banyak," ujar pelatih berkebangsaan Jerman tersebut, seperti yang dikutip dari situs resmi klub.
"Piala Dunia segera tiba dan penerbangan jeda internasional, jadi kami memutuskan untuk memberi waktu libur satu pekan dan memberikan semuanya kesempatan untuk memulihkan diri secara mental dan mengisi baterai," lanjutnya.
"Desember akan berat, Januari akan berat, dan itu akan terus seperti ini jadi takkan ada lagi libur [setelah itu], dan kami ingin mendorong tim sampai ke batasnya. Itulah mengapa kami menggunakan waktu sekarang untuk beristirahat."
Distraksi Terbaik
Momen jeda internasional ini juga menjadi berkah tersendiri buat Tuchel, yang sebentar lagi akan merayakan satu tahun kepelatihannya di Chelsea. Ia memanfaatkan waktu libur untuk menghabiskan waktu bersama keluarganya.
"Saya memiliki dua anak tercinta yang pantas mendapatkan perhatian dan waktu dari saya, dan mengurus mereka adalah distraksi terbaik," kata Tuchel lagi.
"Bersama anjing saya dan anak-anak, rasanya menyenangkan untuk memutus hubungan [dari sepak bola untuk sementara] dan duduk serta tidur lebih banyak di sofa," pungkasnya.
(Chelsea FC)
Baca Juga:
- Soal Ballon d'Or, Jorginho: Saya Nggak Berharap Banyak
- Lagi Cari Striker, Chelsea Tidak Berminat Rekrut Kylian Mbappe
- Mumpung Jeda Internasional, Thomas Tuchel Bisa Perbaiki 3 Masalah Chelsea Ini
- 6 Pemain Terburuk Chelsea Musim 2021/2022 Versi Whoscored: Ada Kante dan Werner!
- Performa Meroket, Reece James Bagikan Rahasianya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah Gerrard, Frank Lampard Segera Latih Klub EPL Lagi?
Liga Inggris 11 November 2021, 22:33
-
Termasuk Steven Gerrard dan Frank Lampard, 5 Pelatih Jebolan Premier League
Liga Inggris 11 November 2021, 21:50
-
Negosiasi Buntu, Andreas Christensen Batal Bertahan di Chelsea?
Liga Inggris 11 November 2021, 17:00
-
Petinggi Chelsea Mulai Cemas, Rudiger Belum Juga Teken Kontrak
Liga Inggris 11 November 2021, 10:30
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR