Bola.net - - Eks kapten Manchester United Gary Neville menyebut Setan Merah wajib menang atas Newcastle pada akhir pekan ini.
Setan Merah tak bisa tampil apik dan konsisten pada musim ini. Hal itu berimbas pada posisi mereka di klasemen tentunya.
Sekarang MU berada di posisi 10 klasemen sementara EPL. Mereka meraih 10 poin dari tujuh pertandingan. Ini adalah start terburuk mereka di liga.
Jose Mourinho pun akhirnya mendapat tekanan bertubi-tubi akibat hasil negatif ini. Situasi di Old Trafford jadi makin rumit karena ia kemudian juga disebut berselisih dengan sejumlah pemainnya seperti Paul Pogba dan Antonio Valencia.
Harus 3 Poin
Di sisi lain, Newcastle musim ini tampil jauh di bawah standar. Padahal mereka dilatih oleh manajer sekaliber Rafael Benitez.
Saat ini dari tujuh pertandingan yang sudah dilakoni Newcastle di liga, mereka belum bisa meraih satu pun kemenangan. Mereka cuma meraih dua hasil imbang dan lima kali kalah.
Menurut Neville, ini adalah momen yang tepat bagi MU untuk bisa memanfaatkan situasi dan meraih kemenangan. Sebab hasil positif itu tentu bisa menjadi suntikan moral yang berharga di tengah situasi yang kurang kondusif di skuat United.
"Newcastle bisa menjadi tim yang tepat untuk dihadapi. Fans Newcastle tidak akan suka itu dan mereka bisa datang ke Old Trafford dan menang, tetapi United harus menang pada hari Sabtu," tegasnya pada Sky Sports.
Prediksi Taktik
Walau demikian, Neville memperingatkan United bahwa pertandingan itu tak akan mudah. Ia memprediksi Benitez akan meminta timnya bermain bertahan dan membuat skuat MU jadi panik karena kesulitan mencetak gol dan kemudian memanfaatkan momen itu untuk menjebol gawang David De Gea.
"Saya tidak berpikir itu akan menjadi laga klasik karena Newcastle akan menjadi tangguh, kompak, bertahan dengan dalam dan memakai skema serangan balik," cetusnya.
"Mereka akan mencoba dan bermain pada kecemasan yang mungkin tercipta jika United tidak mencetak gol dalam setengah jam pertama dan saya yakin itu akan menjadi taktik mereka," serunya.
"Saya kira itu akan jadi laga yang ketat, yang penting bagi United adalah untuk mendapatkan gol awal karena itu akan mengganggu seluruh rencana mereka dan Newcastle harus keluar dari sarangnya dan sedikit lebih menyerang," tandasnya.
Berita Video
Berita Video Tragedi Haringga, Potret Buram Sepak Bola Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lihat MU di Bawah Mourinho, Berbatov Cuma Bisa Sedih
Liga Inggris 5 Oktober 2018, 23:03
-
Mourinho: Manchester United Bisa Tampil Lebih Baik
Liga Inggris 5 Oktober 2018, 22:47
-
Merson Yakin Newcastle Akan Jadi Mangsa Empuk MU
Liga Inggris 5 Oktober 2018, 20:25
-
MU vs Juventus, Legenda Milan Tak Yakin Mourinho Masih Bertahan
Liga Champions 5 Oktober 2018, 19:47
-
Liverpool vs Manchester City, Gary Neville Harapkan Duel Seru
Liga Inggris 5 Oktober 2018, 19:34
LATEST UPDATE
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR