
Bola.net - Liverpool dipastikan bakal ditinggal oleh Jurgen Klopp pada akhir musim ini. Wataru Endo pun ingin membawa timnya meraih trofi juara Carabao Cup sebagai bentuk kado perpisahan bagi Klopp.
Liverpool berjumpa dengan tim papan atas Inggris lainnya, Chelsea dalam laga final Carabao Cup 2023/2024. Rencananya, duel ini akan digelar di Wembley pada Minggu (25/2/2024) malam WIB besok.
Liverpool lolos ke babak final setelah menang agregat 3-2 atas Fulham di semifinal. Unggul 2-1 di leg pertama, Liverpool bermain imbang 1-1 pada leg kedua.
Di sisi lain, Chelsea berhak melaju ke partai final usai menyingkirkan Middlesbrough di semifinal dengan agregat 6-2. Kalah 0-1 di leg pertama, Chelsea mengamuk di leg kedua dengan menang 6-1.
Tekad Juara Wataru Endo

Saat Endo masih membela Jepang di Piala Asia 2023 lalu, Klopp mengumumkan rencananya pergi di akhir musim nanti. Endo yang baru musim ini menjadi anak asuh Klopp pun mengaku sedih mendengar kabar tersebut.
Endo tahu betul bagaimana cara memberikan kado perpisahan yang berkesan bagi Klopp. Kado tersebut dimulai dengan menjuarai Carabao Cup akhir pekan ini.
“Saya sedih mendengarnya. Saya sangat menikmati bermain untuknya dan bermain sepak bola dengan cara dia bermain," ujar Endo seperti dikutip Mirror.
"Ini mengecewakan, tapi saya sangat ingin kami meraih gelar untuknya sebelum dia pergi." tambahnya.
Ikatan Emosional Endo dan Klopp

Lebih lanjut, Endo juga mengakui bahwa ikatan emosional antara dirinya dengan Klopp mungkin tak sekental pemain lain. Namun, ia mengakui bahwa Klopp berperan besar terhadap proses adaptasinya di sepak bola Inggris.
“Saya baru bermain untuk Jurgen selama satu musim. Yang lain sudah berada di sini lebih lama jadi mungkin punya lebih banyak emosi, tapi dia sudah banyak membantu saya," kata Endo.
Selain Carabao Cup, musim ini Liverpool masih berpeluang menjuarai tiga ajang lainnya, yakni Premier League, FA Cup, dan Liga Europa.
Jadwal Final Carabao Cup

Chelsea vs Liverpool
Stadion Wembley
Minggu, 25 Februari 2024
22.00 WIB
Siaran langsung: -
Live streaming: Mola TV (Gratis)
Link streaming: https://mola.tv/sports
Sumber: Mirror
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ngerinya Lini Serang Liverpool: 5 Pemain Sudah Bikin Minimal 10 Gol Musim 2023/24
Liga Inggris 23 Februari 2024, 22:29
-
Liverpool Ketemu Sparta Praha? Nggak Keberatan sih Kalo Ini
Liga Eropa UEFA 23 Februari 2024, 19:23
-
Wataru Endo Siap Lahir Batin Juara Carabao Cup Bareng Liverpool
Liga Inggris 23 Februari 2024, 16:24
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR