Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger meminta publik untuk tak terlalu cepat membuat penilaian pada sosok Eddie Nketiah, termasuk membandingkannya dengan legenda The Gunners, Ian Wright.
Eddie Nketiah tampil sebagai pahlawan Arsenal saat menghadapi Norwich City di Carabao Cup, Rabu dini hari tadi. Masuk ketika pertandingan waktu normal tersisa lima menit, pemain 18 tahun itu mencetak dua gol kemenangan The Gunners di Emirates.
Arsenal sendiri pada pertandingan tersebut mendapatkan perlawanan sengit dari Norwich. Mereka bahkan tertinggal lebih dahulu ketika Josh Murphy mencetak gol pada menit ke-34.
The Gunners sudah nyaris kalah saat Wenger memutuskan untuk memasukkan Edward Nketiah pada menit ke-85, menggantikan Reiss Nelson. Hanya berselang beberapa detik, dia mencetak gol penyama memanfaatkan umpan Francis Coquelin dan memaksakan pertandingan dilanjutkan ke perpanjangan waktu.
Di babak tambahan, Edward Nketiah kembali membuat Emirates bersorak setelah dia mencetak gol kemenangan pada menit ke-96 setelah memanfaatkan umpan Mohamed Elneny.
Usai pertandingan, mantan pemain muda Chelsea ini pun mulai dibanding-bandingkan dengan beberapa legenda klub, Ian Wright. Namun Wenger meminta publik untuk bersabar dalam memberikan penilaian.
"Mari kita untuk tidak terlalu cepat. Salah satu masalah saat ini adalah orang-orang terlalu cepat membuat penilaian," ujarnya.
"Dia punya kualitas, dia memiliki kualitas top dan dia salah satu pemain yang bersama kami di pramusim dan itulah mengapa saya tahu bahwa dia bisa memberi kami sesuatu saat dia dimainkan," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gara-gara Wilshere, Ozil Bisa Gabung MU
Liga Inggris 25 Oktober 2017, 15:40 -
Wilshere Akan Dapat Kesempatan ke Piala Dunia
Liga Inggris 25 Oktober 2017, 15:00 -
Arsenal Siap Sikut Liverpool untuk Draxler
Liga Inggris 25 Oktober 2017, 14:40 -
Tampil Fantastis, Wenger Siap Turunkan Nketiah di Premier League
Liga Inggris 25 Oktober 2017, 14:10 -
Kecewanya Josh Murphy Usai Norwich Disingkirkan Arsenal
Liga Inggris 25 Oktober 2017, 14:06
LATEST UPDATE
-
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR