
Bola.net - Michael Owen memberikan prediksinya mengenai duel Manchester United vs West Ham. Ia menilai sang tamu bakal membuat pasukan Setan Merah kesulitan sepanjang laga.
Manchester United akan memainkan pertandingan pekan ke-28 EPL di Old Trafford. Setan Merah dijadwalkan menjamu West Ham di Old Trafford pada hari Senin (15/3) dini hari nanti.
West Ham sendiri bukan lawan yang enteng. Tim asal London itu tengah on fire dalam beberapa bulan terakhir dan tengah berada di papan atas EPL.
Owen meyakini The Irons bakal membuat MU kerepotan sepanjang laga. "The Hammers telah melewati ekspektasi banyak orang, dan pertandingan ini akan jadi pertandingan yang sulit bagi Manchester United," tulis Owen di BetVictor.
Baca analisis mantan striker MU itu di bawah ini.
Memble di Kandang
Owen menilai bahwa bermain di Old Trafford menjadi salah satu poin kuat West Ham di laga ini.
Ia menilai MU selaku tuan rumah kerap memble saat bermain di kandang mereka sendiri.
"Kita tahu musim ini United bermain dengan sangat baik saat melakoni laga tandang. Namun di markas mereka sendiri, mereka sebenarnya bermain cukup baik namun mereka kerap memble,"
Kuat Tanpa Lingard
Owen juga menyebut bahwa West Ham dirugikan dengan absennya Jesse Lingard di laga ini. Namun ia menilai West Ham tetap jadi tim yang kuat tanpa kehadiran Lingard.
"Harus diingat bahwa Jesse Lingard akan absen di laga ini karena kesepakatan peminjaman antar kedua tim. Absennya Lingard akan jadi pukulan bagi sang tamu,"
"Meski begitu, The Hammers masihlah tim yang kuat, dan saya rasa David Moyes setidaknya bisa merebut satu poin dari mantan tim yang ia latih itu. Prediksi saya laga ini berakhir dengan skor 1-1," ujarnya.
Menang
Manchester United memenangkan pertandingan terakhir mereka kontra West Ham.
Mereka menyingkirkan The Hammers dengan skor 1-0 di babak extra time di ajang FA Cup.
(BetVictor)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Ternyata Hampir Gagal Dapatkan Amad Diallo, Kok Bisa?
Liga Inggris 14 Maret 2021, 22:02
-
Manchester United vs West Ham, tak Ada Simpati dari Solskjaer untuk Moyes
Liga Inggris 14 Maret 2021, 17:41
-
Apakah Manchester United Butuh Raphael Varane? Statistik Ini Bisa Menjawab
Liga Inggris 14 Maret 2021, 16:08
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR