Musim 2014/15 kemarin, para pemain Parma tidak menerima gaji sejak awal kompetisi akibat krisis finansial. Meski begitu, Lucarelli dan sejumlah rekannya tetap memberikan yang terbaik buat Parma hingga kemudian finis di posisi terbawah Serie A.
Parma akhirnya tak terselamatkan. Tak ada investor baru hingga deadline yang ditetapkan otoritas setempat, Parma pun resmi dinyatakan bangkrut dan divonis harus memulai lagi dari liga amatir, yakni Serie D.
Usai dinyatakan bangkrut, para pemain Parma langsung berstatus free agent. Ada beberapa yang sudah direkrut oleh klub lain dan beberapa lainnya tetap melanjutkan karier di Serie A. Salah satunya adalah kiper Antonio Mirante yang bergabung dengan tim promosi Bologna.
Lucarelli juga mendapat tawaran dari sejumlah klub di level profesional, tapi dia menolak karena ingin terus bersama Parma. Lucarelli bertekad menjadi bagian dari reinkarnasi Parma, yang kini dilahirkan kembali dengan nama Parma Calcio 1913.
"Saya sudah mati bersama klub ini dan saya ingin menjadi bagian dari kelahiran kembalinya," kata Lucarelli dalam wawancara dengan Parmafanzine.
"Saya menerima beberapa telepon dari klub-klub di level profesional, tapi saya tak peduli. Saya takkan mengingkari kata-kata saya," tegasnya.
Lucarelli direkrut Parma dari Genoa dengan biaya transfer €1,2 juta pada Juli 2008 silam. Sejak itu, Lucarelli telah memainkan total 235 pertandingan di semua ajang.
Lucarelli adalah salah satu pemain paling setia dalam sejarah Parma. Loyalitas serta kecintaannya terhadap Parma sungguh sangat besar dan itu tak perlu diragukan. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Open Play 6 Juli 2015, 23:56

-
Liga Italia 6 Juli 2015, 23:20

-
Allegri Resmi Perpanjang Kontrak
Liga Italia 6 Juli 2015, 23:03
-
Gol Terakhir Pirlo Dengan Seragam Juventus
Open Play 6 Juli 2015, 22:52
-
Liga Italia 6 Juli 2015, 22:31

LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR