Bola.net - Penyerang LA Galaxy, Zlatan Ibrahimovic kembali membeberkan rencana masa depannya. Sang striker mengaku tertarik bermain di Italia untuk membela Napoli.
Striker 38 tahun itu musim ini tampil buas di MLS. Ia tercatat mengemas 30 gol dari 29 penampilan untuk LA Galaxy musim ini.
Namun kontrak sang pemain akan habis di bulan Desember nanti. Ia digosipkan akan kembali ke Eropa, di mana Manchester United disebut menjadi pelabuhan karir berikutnya.
Zlatan mengaku bahwa ia belum terlalu memikirkan klub mana yang akan ia bela nanti. "Kontrak saya akan habis di bulan Desember tetapi saya tidak mau terlalu memikirkan itu. Saya akan mengevaluasi semuanya dengan tenang bersama keluarga saya," ujar Zlatan kepada Gazzetta Dello Sport.
Baca komentar lengkap sang striker gaek di bawah ini.
Tertarik ke Italia
Zlatan mengaku bahwa kembali ke Italia merupakan opsi yang menarik baginya, di mana ia ingin memperkuat tim yang bersaing untuk gelar Scudetto.
"Untuk terus bermain, saya membutuhkan tantangan untuk membuat saya termotivasi untuk bermain. Terlepas tim manapun, saya ingin bermain sebanyak mungkin dan jika saya kembali ke Italia saya ingin memenangkan Scudetto."
"Saya tidak mencari klub yang melihat saya sebagai Ibrahimovic semata. Saya bukan kebun binatang yang hanya bisa dilihat orang-orang, karena saya masih bisa memberikan perbedaan."
Pindah ke Napoli
Zlatan juga mengakui bahwa ia cukup tertarik untuk membela Napoli. Ia menyebut tertarik dengan ikon Napoli, Diego Maradona
"Saya sangat menyukai dokumenter Maradona. Melihat kecintaan kota itu terhadap sepakbola membuat saya ingin merasakan bermain untuk Napoli. Akan sangat fantastis jika saya bisa mengulangi apa yang dilakukan DIego."
"Saya tidak mengatakan saya akan ke sana, karena keputusan akhir akan dipengaruhi beberapa faktor. Tetapi tim itu [Napoli] menunjukkan antusiasme yang besar dan jika saya berada di sana, San Paolo akan penuh terus setiap hari Minggu. Selain itu ada pelatih hebat di sana, Carlo Ancelotti." ia menandaskan.
Fokus Play-Off
Saat ini Zlatan tengah mempersiapkan diri untuk pertandingan playoff MLS musim ini.
Ia akan memimpin rekan-rekannya berhadapan dengan Minnesota United pada hari Senin (21/10) pagi nanti.
(Gazzetta Dello Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Babak Pertama, Manchester United Sementara Ungguli Liverpool 1-0
Liga Inggris 20 Oktober 2019, 23:29 -
Klopp Jelaskan Alasan Salah Tidak Main Lawan Manchester United
Liga Inggris 20 Oktober 2019, 22:50 -
Manchester United vs Liverpool: Salah Absen, De Gea dan Alisson Starter
Liga Inggris 20 Oktober 2019, 21:38 -
Manchester United vs Liverpool, Ferdinand: Kekalahan Bukan Opsi Bagi MU!
Liga Inggris 20 Oktober 2019, 20:14 -
Live Streaming Manchester United vs Liverpool di Mola TV
Liga Inggris 20 Oktober 2019, 19:30
LATEST UPDATE
-
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02 -
Bos MU: Sunderland Berpotensi Bikin Prahara di Old Trafford!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 19:28 -
MU vs Sunderland: Ruben Amorim Berharap Tuah 2 Pemain Setan Merah Ini
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 18:32 -
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR