Bola.net - - Penyerang asal Argentina, Gonzalo Higuain, menjadi penentu kemenangan atas Inter Milan di laga pekan ke-35 Serie A hari Minggu (29/4) kemarin. Baginya, gol tersebut merupakan bagian kecil dari perjuangan timnya meraih scudetto musim ini.
Juventus sempat unggul lebih dulu berkat aksi dari Douglas Costa di awal pertandingan. Namun di babak kedua, Nerazzurri berhasil membalikkan kedudukan melalui Mauro Icardi dan gol bunuh diri Andrea Barzagli.
Jelang akhir pertandingan, Bianconeri berhasil menyamakan kedudukan berkat gol bunuh diri Milan Skriniar. Tak lama berselang, Higuain mengubah kedudukan menjadi 3-2 setelah memanfaatkan umpan dari Paulo Dybala.
Kemenangan tersebut membuat Juventus semakin kokoh di puncak klasemen. Bagi Higuain sendiri, kemenangan tersebut merupakan bagian kecil dalam perjalanan timnya merengkuh titel scudetto ketujuh berturut-turut.
"Gol itu pastinya seperti kepingan kecil dari Scudetto. Tapi kami punya tiga pertandingan lainnya yang belum dijalani," ujar mantan striker Real Madrid tersebut dilansir dari situs resmi Juventus.
Lebih lanjut lagi, dia mengungkapkan bahwa dirinya selalu berjuang untuk mencetak gol di setiap laga. Namun, ia tidak akan kecewa jika dirinya gagal menyarangkan bola ke gawang.
"Saya tidak merasa kecewa bila tak mencetak gol dan itu tetap sama di malam ini. Saya tetap berjuang, itulah cara untuk anda agar bisa mendapatkan hasil yang bagus," tandasnya.
Di lain pihak, Napoli yang berada di peringkat dua gagal mendulang poin penuh dan tumbang dengan skor telak 3-0 atas Fiorentina. Berkat itu, jarak antar kedua tim kembali melebar dengan perbedaan empat angka.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setuju Gabung Juve, Can Teken Kontrak Jangka Panjang
Liga Italia 30 April 2018, 18:19
-
Klasemen Liga Italia, Napoli Biarkan Juventus Berlari Sendirian
Liga Italia 30 April 2018, 12:34
-
Napoli Kalah Telak, Sarri Minta Maaf
Liga Inggris 30 April 2018, 12:26
-
Walau Lelah, Pjanic Siap Berikan Yang Terbaik Untuk Juve
Liga Italia 30 April 2018, 11:59
-
Pjanic: Juve Sangat Inginkan Scudetto
Liga Italia 30 April 2018, 11:25
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR