Bola.net - - Juventus akan menjamu Napoli pada giornata 34 Serie A 2017/18, Senin (23/4). Napoli adalah rival tunggal Juventus dalam perburuan Scudetto musim ini.
Menurut bek Juventus Giorgio Chiellini, duel ini sangat krusial, tapi takkan menentukan. Pasalnya, masih ada beberapa laga sulit hingga akhir musim nanti.
Pada pertemuan sebelumnya, Juventus mengalahkan Napoli 1-0 lewat gol tunggal Gonzalo Higuain di San Paolo.
"Saya rasa laga ini akan ditentukan oleh insiden-insiden," kata Chiellini seperti dikutip Football Italia. "Jika kebuntuan tak kunjung pecah di babak pertama, saya rasa laga ini takkan jadi sebuah laga yang spektakuler."
"Namun seperti laga Napoli-Juve sebelumnya, jelas bahwa insiden-insiden akan menjadi pembeda."
"Laga ini sangat penting bagi kedua tim, tapi apapun hasilnya liga takkan selesai minggu ini. Masih ada laga-laga sulit yang menunggu kedua tim."
Setelah ini, laga tersisa Juventus adalah melawan Inter Milan (tandang), Bologna (kandang), AS Roma (tandang) dan Hellas Verona (kandang). Sementara itu, Napoli akan melawan Fiorentina (tandang), Torino (kandang), Sampdoria (tandang) dan Crotone (kandang).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bagi Del Piero, Buffon Bisa Bawa Italia Bangkit Kembali
Piala Dunia 21 April 2018, 23:40
-
Di Bawah Sarri, Napoli Menjadi Masterpiece
Liga Italia 21 April 2018, 23:10
-
Sarri Sering Dipuji, Allegri Tidak Merasa Iri
Liga Italia 21 April 2018, 22:50
-
Allegri Belum Pastikan Nama Dybala Di Starting Line-up Juve
Liga Italia 21 April 2018, 22:30
-
Dari Segi Psikologis, Allegri Nilai Juve Lebih Baik Dari Napoli
Liga Italia 21 April 2018, 22:20
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55






















KOMENTAR