Bola.net - - AC Milan dikabarkan sudah berhasil meyakinkan Gianluigi Donnarumma untuk memperpanjang kontraknya. Milan dikabarkan tinggal selangkah lagi akan bisa mengamankan tanda tangan Gigio Donnarumma.
Sebelumnya Donnarumma membuat banyak pendukung Milan kecewa karena memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya yang tinggal tersisa satu tahun. Namun tekanan besar dari suporter nampaknya membuat Donnarumma mulai mempertimbangkan lagi untuk bertahan di Milan.
Menurut Gianluca Di Marzio, Donnarumma sudah sepakat untuk menandatangani kontrak baru di Milan. Kontrak itu berdurasi lima musim dengan nilai gaji enam juta euro per musim. Jumlah itu naik satu juta euro dari tawaran Milan sebelumnya.
Selanjutnya, Milan juga sepakat untuk membawa kakak Gigio, Antonio Donnarumma, kembali ke Milan. Pihak klub harus membeli Antonio dari klub Yunani, Asteras Tripolis. Milan nantinya juga harus menggajinya dengan cukup mahal jika melihat kualitasnya, satu juta euro per tahun.
Lalu juga ada klausul buyout. Klausul ini yang menjadi permasalahan dalam negosiasi sebelumnya karena pihak Donnarumma meminta nilai yang kelewat rendah, hanya sekitar sepuluh juta euro saja. Kali ini nilai buyout Donnarumma akan lebih masuk akal.
Jika Milan tidak lolos ke Liga Champions dua musim ke depan, maka nilai Buyout Donnarumma hanya 50 juta euro saja. Jika Milan lolos ke Liga Champions, maka nilai buyout-nya menjadi dua kali lebih besar; 100 juta euro.
Nilai kontrak yang didapat Donnarumma memang tinggi, namun sebenarnya ia masih bisa mendapatkan lebih banyak di tempat lain. Untuk bertahan di Milan, Donnarumma telah menolak tawaran kontrak sebesar 13 juta euro per musim dari PSG. Bukan cuma uang, PSG juga menjanjikan banyak bonus mewah lain seperti mobil super premium dan villa mewah.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tawaran Inter untuk Di Maria Masih Terlalu Murah
Liga Italia 4 Juli 2017, 18:27
-
James Cuma Ingin Dilepas ke Manchester United
Liga Spanyol 4 Juli 2017, 14:10
-
Moratti 'Restui' Operasi Transfer Nainggolan dan Di Maria
Liga Italia 4 Juli 2017, 13:56
-
Juventus, Harga Aurier 20 Juta Euro
Liga Italia 4 Juli 2017, 12:21
-
30 Juta Euro, PSG Bisa Dapatkan Cuadrado
Liga Italia 4 Juli 2017, 12:02
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR