Bola.net - - Sepanjang sejarah partisipasinya di Serie A, AS Roma belum pernah meraih enam kemenangan beruntun saat tandang. Namun musim ini, Roma sukses mengukirnya. Itu berkat kemenangan telak atas AC Milan.
Roma menghabisi tuan rumah Milan 4-1 pada giornata 35 Serie A 2016/17, Senin (08/5). Dengan hasil ini, berarti pasukan Luciano Spalletti selalu menang dalam enam laga tandang terakhirnya.
Untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, Roma pun berhasil meraih enam kemenangan tandang secara berturut-turut di pentas Serie A.
6 - @ASRomaEN have won 6 games away from home in a row for the first time in their Serie A history. Rolling. #MilanRoma
— OptaPaolo (@OptaPaolo) May 7, 2017
Terakhir kali Roma menelan kekalahan di kandang lawan adalah dengan skor 2-3 saat menghadapi Sampdoria pada 29 Januari 2017. Setelah itu, Roma berturut-turut menang di kandang Crotone, Inter Milan, Palermo, Bologna, Pescara dan Milan.
6 Laga tandang terakhir Roma di Serie A:
12-02-2017 Crotone 0-2 Roma
27-02-2017 Inter 1-3 Roma
13-03-2017 Palermo 0-3 Roma
09-04-2017 Bologna 0-3 Roma
25-04-2017 Pescara 1-4 Roma
08-05-2017 Milan 1-4 Roma.
Edin Dzeko membawa Roma unggul 2-0 dengan doppietta yang dicetaknya pada menit 8 dan 28. Milan sempat coba mengejar lewat gol Mario Pasalic di menit 76, tapi gol eks Rossoneri Stephan El Shaarawy menit 78 dan penalti Daniele De Rossi menit 87, yang didahului kartu merah Gabriel Paletta, memastikan Roma pulang membawa poin maksimal.
Roma pun tetap di posisi dua klasemen sementara. Perburuan Scudetto tetap hidup, dengan Roma tertinggal tujuh poin dari di posisi puncak. Roma akan bentrok langsung dengan Juventus di Stadio Olimpico pada giornata berikutnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Milan Akui Minati Kessie dan Fabregas
Liga Italia 8 Mei 2017, 20:24 -
Milan Pede Bisa Pertahankan Donnarumma
Liga Italia 8 Mei 2017, 19:51 -
Milan Diproyeksikan Bangkit Empat Musim Lagi
Liga Italia 8 Mei 2017, 19:14 -
Romagnoli Masuk Bidikan Everton
Liga Inggris 8 Mei 2017, 17:01 -
Open Play 8 Mei 2017, 14:16
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Liverpool: Moises Caicedo
Liga Inggris 5 Oktober 2025, 02:03 -
Inter vs Cremonese: Bonny Gemilang dengan 1 Gol dan 3 Assist
Liga Italia 5 Oktober 2025, 01:47 -
Man of the Match Inter Milan vs Cremonese: Ange-Yoan Bonny
Liga Italia 5 Oktober 2025, 01:36 -
Lamine Yamal Cedera Lagi, Hansi Flick Tak Yakin Bisa Tampil di El Clasico
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:25 -
Debut Sempurna Senne Lammens: Clean Sheet dan Pujian-Pujian!
Liga Inggris 5 Oktober 2025, 01:10
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR