
Bola.net - AC Milan sukses mengandaskan Lecce dengan skor telak 3-0 dalam laga giornata 6 Serie A 2024/2025 yang digelar di San Siro, Sabtu (28/9/2024) dini hari WIB.
Tiga gol kemenangan Milan semuanya lahir di babak pertama, masing-masing lewat aksi Alvaro Morata, Theo Hernandez, dan Christian Pulisic.
Berkat hasil ini, Milan naik ke peringkat dua klasemen sementara dengan poin 11. Di sisi lain, Lecce terpuruk di peringkat 17 dengan poin 5.
Jalannya Pertandingan

Milan mendominasi jalannya pertandingan sejak awal. Namun, tuan rumah kesulitan untuk membongkar pertahanan rapat tim tamu.
Milan baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-38 lewat aksi Morata memanfaatkan assist Theo Hernandez.
Setelah gol tersebut, keran gol Milan seperti langsung terbuka lebar. Milan berturut-turut mencetak dua gol, masing-masing dari Hernandez (41') dan Pulisic di menit ke-43.
Memasuki babak kedua, Milan masih memegang kendali permainan. Namun, tuan rumah gagal menambah keunggulan mereka. Sebaliknya, Lecce dibuat kesulitan untuk mengembangkan permainan.
Milan harus mengakhiri laga dengan 10 pemain setelah Davide Bartesaghi yang baru masuk selama lima menit diganjar kartu merah di menit ke-80 akibat melakukan pelanggaran berbahaya.
Skor 3-0 untuk kemenangan Milan tak berubah hingga laga berakhir.
Susunan Pemain

Milan: Maignan; Emerson, Gabbia, Tomori, Hernandez (Bartesaghi 80'); Fofana (Musah 63'), Reijnders; Pulisic (Chukwueze 63'), Morata (Loftus-Cheek 55'), Leao; Abraham (Jovic 76').
Pelatih: Fonseca.
Lecce: Falcone, Dorgu, Baschirotto, Gaspar, Gallo; Coulibaly (Oudin 83'), Ramadani, Pierret (Rafia 73'); Tete Morente (Banda 59'), Krstovic, Rebic (Pierotti 73').
Pelatih: Gotti.
Klasemen Serie A
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Chelsea vs Brighton: Skor 4-2
Liga Inggris 28 September 2024, 23:14
-
Hasil Arsenal vs Leicester City: Skor 4-2
Liga Inggris 28 September 2024, 23:03
-
Hasil Udinese vs Inter Milan: Skor 2-3
Liga Italia 28 September 2024, 22:01
-
Hasil Newcastle United vs Manchester City: Skor 1-1
Liga Inggris 28 September 2024, 20:27
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR