
Bola.net - Genoa menjamu AC Milan pada pekan ke-8 Serie A 2023/2024, Minggu 8 Oktober 2023. Pada laga di Stadion Comunale Luigi Ferraris itu, Milan meraih tiga poin usai menang dengan skor 1-0 atas sang tuan rumah.
Babak pertama tidak berjalan sempurna bagi kedua tim. Tidak ada gol yang tercipta hingga mereka masuk ruang ganti. Pada babak kedua, Milan mendapat gol kemenangan pada menit ke-87 dari aksi Christian Pulisic.
Milan kini telah mengumpulkan 21 poin dari delapan laga yang dimainkan. Milan pun merebut puncak klasemen Serie A yang sebelumnya ditempati Inter Milan. Sementara, Genoa berada di posisi ke-15 klasemen dengan raihan delapan poin.
Kiper AC Milan Milan dan Genoa mendapat kartu merah pada menit-menit akhir laga. Simak laporan jalannya pertandingan Genoa vs AC Milan selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Jalannya Pertandingan
Stefano Pioli melakukan rotasi besar-besaran pada duel lawan Genoa. Olivier Giroud, Rafael Leao, dan Christian Pulisic yang biasanya bermain sejak menit awal harus memulai laga dengan duduk di bangku cadangan.
Walau cukup dominan dan lebih sering dalam posisi menyerang, Milan tidak efektif. Babak pertama berakhir dengan skor 0-0.
Ketika memulai babak kedua, Pioli memasukkan Leao dan Pulisic. Milan pun bermain lebih agresif dengan dua tenaga baru di lini serang. Namun, Milan tetap menemui jalan buntu. Pada menit ke-60, skor masih imbang 0-0.
Radu Dragusin punya peluang bagus pada menit ke-76. Tendangan jarak jauh dilepas pemain asal Rumania itu. Milan beruntung punya Mike Maignan di bawah mistar yang bisa menepis bola.
Gol! Kebuntuan Milan pecah pada menit ke-87. Yunus Musah melepas umpan crossing, Pulisic melakukan gerakan memutar dan melepas tendangan yang membuat gawang Genoa koyak. Milan unggul dengan skor 1-0.
Mike Maignan dapat kartu merah pada menit 90+7 usai melakukan pelanggaran keras. Karena jatah pergantian pemain sudah usai, Giroud harus jadi kiper dadakan dan membuat penyelamatan penting. Josep Martinez, kiper Genoa, kemudian juga mendapat kartu merah.
Susunan Pemain

Genoa (4-4-1-1): Josep Martinez; Johan Vasquez, Mattia Bani, Radu Dragusin, Koni De Winter (90+10' Nicola Leali); Ridgeciano Haps (90' George Puscas), Morten Frendrup, Morten Thorsby, Stefano Sabelli (68' Caleb Ekuban); Ruslan Malinovskiy (68' Berkan Kutlu); Albert Gudmundsson.
Pelatih: Alberto Gillardino.
AC Milan (4-3-3): Mike Maignan; Alessandro Florenzi (66' Olivier Giroud), Malick Thiaw, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Yunus Musah, Yacine Adli (66' Davide Calabria), Tijjani Reijnders; Samuel Chukwueze (46' Christian Pulisic), Luka Jovic (90+3' Davide Bartesaghi), Noah Okafor (46' Rafael Leao).
Pelatih: Stefano Pioli.
Klasemen Serie A 2023/2024
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Juventus Menangkan Derby Della Mole, Juventini: Turin itu Hitam Putih! Skuy Scudetto di Akhir Musim!
- Man of the Match Juventus vs Torino: Federico Gatti
- Inter vs Bologna: Ganas di Awal, Ngos-ngosan Kemudian
- Hasil Juventus vs Torino: Skor 2-0
- Inter vs Bologna: Unggul 2-0, lalu Kena Comeback Jadi 2-2, Mohon Bersabar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cerita Giroud Soal Aksi Penyelamatan Gemilangnya di laga Genoa vs AC Milan
Liga Italia 8 Oktober 2023, 20:58
-
Genoa vs Milan, Giroud Ternyata Sempat Enggan Ditunjuk Jadi Kiper
Liga Italia 8 Oktober 2023, 20:37
-
Olivier Giroud Kiper Darurat Aja Bisa Clean Sheet, Apa Kabar Andre Onana?
Liga Inggris 8 Oktober 2023, 14:00
-
Hasil Lengkap Liga Italia 2023
Liga Italia 8 Oktober 2023, 08:30
LATEST UPDATE
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR