
Bola.net - AS Roma mengalahkan Lazio dengan skor telak 3-0 dalam duel pekan ke-30 Serie A 2021/22, Senin (21/3/2022). Derby della Capitale kali ini jadi milik I Giallorossi.
Dimainkan di Stadio Olimpico, pertandingan sudah berjalan berat sebelah sejak awal. Tammy Abraham membuat kejutan dengan mencetak gol dari serangan pertama di menit ke-1.
Tammy lalu menggandakan skor lewat gol keduanya di menit ke-22. Lalu di menit ke-44, tendangan bebas Lorenzo Pellegrini menghujam gawang Strakosha.
Kemenangan 3-0 ini penting bagi Roma untuk mempertahankan posisi di peringkat ke-5 klasemen sementara. Yuk simak ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini, Bolaneters!
Jalannya pertandingan

Pertandingan baru dimulai dan Roma langsung menggebrak. Menit pertama, serangan pertama, Tammy melepas tembakan keras dari jarak dekat ke sudut kiri bawah. Gol! Roma 1-0 Lazio.
Gol cepat membuat Roma tampil kian percaya diri, Lazio kesulitan mengimbangi. Hingga menit ke-20, Lazio hanya sesekali melancarkan serangan balik.
Menit ke-22, Roma menggandakan keunggulan. Assisst Karsdorp, lagi-lagi Tammy menerima bola dan mengirim tembakan keras dari jarak dekat. Gol! Roma 2-0 Lazio.
Roma mencetak gol ketiga di menit ke-40. Tendangan bebas, eksekusi Pellegrini sempurna ke sudut kanan atas. Strakosha tidak bisa menjangkau bola. Gol! Roma 3-0 Lazio.
Skor 3-0 di babak pertama memengaruhi ritme kedua tim di babak kedua. 10 menit pertama Lazio mencoba menggebrak dan melawan, tapi Roma bertahan dengan baik.
Pertandingan mulai terkunci, tempo sedikit menurun. Hingga menit ke-75, kedua tim belum benar-benar membuat serangan berbahaya.
Memasuki 10 menit akhir, Roma mulai menjaga tempo untuk mempertahankan skor. Tidak ada gol tambahan. Skor 3-0 untuk kemenangan pasukan Jose Mourinho.
Susunan pemain
AS ROMA (3-4-2-1): Patricio; Ibanez, Mancini, Smalling; Oliveira (81' Veretout), Cristante, Zalewski (74' Vina), Karsdorp; Mkhitaryan, Pellegrini (87' Bove); Abraham
LAZIO (4-3-3): Strakosha; Hysaj (52' Lazzari), Acerbi, Felipe, Marusic; Lucas (65' Cataldi), Alberto, Milinkovic-Savic; Pedro, Anderson (65' Romero), Immobile
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dybala Out, Juventus Lirik Zaniolo?
Liga Italia 21 Maret 2022, 23:30
-
Tammy Abraham Disebut Fantastis, Jose Mourinho: Saya Tidak Sepakat, Tuh
Liga Italia 21 Maret 2022, 22:19
-
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Juventus Makin Dekati Inter
Liga Italia 21 Maret 2022, 06:36
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 10 Januari 2026, 08:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR