
Bola.net - Kabar mengejutkan datang dari salah satu penyerang legendaris dunia yang sedang memperkuat AC Milan, Zlatan Ibrahimovic. Kabarnya, pemain berkebangsaan Swedia itu bakalan gantung sepatu di akhir musim ini.
Ibrahimovic baru bergabung kembali dengan AC Milan pada bulan Januari kemarin. Ia direkrut secara gratis dari klub MLS, LA Galaxy, berhubung kontraknya berakhir di bulan Desember kemarin.
Ia langsung memberikan dampak positif kepada skuat asuhan Stefano Pioli tersebut. Tiga gol penting ia persembahkan dari delapan pertandingan yang membuat Milan bisa merangsek naik secara perlahan di klasemen Serie A musim ini.
Sayangnya, kebersamaan Milan dan Ibrahimovic tak bisa bertahan lama karena adanya kontrak berdurasi enam bulan saja. Namun Milan mengantongi klausul yang bisa memperpanjang kontraknya untuk satu musim ke depan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Ibrahimovic akan Gantung Sepatu
Gol-gol yang lahir dari pria berumur 38 tahun itu jelas sangat dibutuhkan oleh AC Milan. Itulah mengapa pihak klub sedang berupaya keras agar sang pemain mau untuk membubuhkan tanda tangannya di kontrak anyar.
Beberapa waktu lalu, sejumlah laporan mengatakan bahwa Ibrahimovic berpeluang besar bertahan di Milan musim depan. Sampai kemudian sebuah kabar dari Sportmediaset muncul dan membuat orang tercengang.
Sportmediaset mengemukakan bahwa Ibrahimovic bakalan menggantung sepatunya pada akhir musim ini. Dan usai melakukannya, ia ingin menimba ilmu guna melanjutkan karirnya sebagai pelatih.
Gara-gara Boban?
Keputusan ini, menurut laporan yang sama, didasari oleh kebijakan manajemen yang menendang Zvonimir Boban dari jajaran direksi. Hal itu disebabkan oleh perseteruan yang terjadi di dalam tubuh klub.
Seperti yang diketahui, Boban secara terbuka menyatakan keberatan atas tindakan Ivan Gazidis selaku CEO Milan. Ia merasa tugas dan wewenangnya diambil alih secara diam-diam.
Boban sendiri adalah sosok yang bertanggung jawab atas kembalinya Ibrahimovic ke San Siro. Sebelumnya, pemain yang akrab disapa Ibra itu pernah menjadi pemain Milan selama dua musim dimulai tahun 2010.
(Sport Bible)
Baca juga:
- Ibrahimovic Adalah Striker Terbaik AC Milan dalam 1 Dekade Terakhir, Statistik Membuktikan
- Paolo Maldini dan Putranya Dinyatakan Positif Virus Corona
- CEO Milan: Sepak Bola Akan Kembali pada Waktunya
- AC Milan Sudah Temukan Pengganti Zlatan Ibrahimovic?
- Thiago Silva Akui Pandemi Virus Corona Membuat Dirinya Ketakutan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Donadoni: Masalah Milan Dimulai Dari Atas
Liga Italia 23 Maret 2020, 20:24
-
Eks Milan: Klasemen Serie A Sesuai Prediksi
Liga Italia 23 Maret 2020, 19:23
-
Terjangkit Virus Corona, Paolo Maldini Optimis Pulih Dalam Sepekan
Liga Italia 23 Maret 2020, 19:20
-
Perasaan Bennacer Ini Mewakili Semua Pemain dan Fans Sepak Bola di Dunia
Liga Italia 23 Maret 2020, 18:14
LATEST UPDATE
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR