
Bola.net - Pakar transfer Italia Alfredo Pedulla berbicara soal striker Inter Milan Lautaro Martinez. Menurutnya, Lautaro sudah menyetujui tawaran kontrak besar dari Barcelona.
Lautaro tampil cukup tajam bersama Inter pada musim ini. Ia berhasil mencetak 16 gol dari 31 penampilan di semua kompetisi.
Berkat penampilan apiknya itu, Lautaro banyak dikaitkan dengan sejumlah klub besar Eropa. Salah satunya adalah Barcelona.
Barcelona kabarnya menjadikan Lautaro sebagai salah satu target utama mereka di bursa transfer musim panas. Bomber asal Argentina itu bakal diplot sebagai pengganti Luis Suarez.
Setujui Kontrak
Barcelona sangat menginginkan servis Lautaro. Pedulla mengkonfirmasi bahwa pemain berusia 22 tahun itu telah menyetujui tawaran kontrak dari calon klub barunya tersebut.
“Nerazzurri tidak boleh kehilangan dia dari sudut pandang teknis atau gambar. Lautaro telah menerima tawaran lebih dari 10 juta euro bersih per musim dari Barcelona, yang telah meminta kejelasan tentang masa depannya," kata Pedulla kepada SportItalia.
Tak Ingin Lepas Lautaro
Pedulla juga menyatakan kalau Inter enggan membiarkan Lautaro meninggalkan klub karena tidak ingin terlihat lemah.
"Pertukaran dalam kesepakatan? Inter menyukai Arturo Vidal tetapi Inter berpikir itu akan menjadi tanda kelemahan jika mereka menerima tawaran," lanjutnya.
“Lautaro tidak boleh memposting foto di jejaring sosial dengan kaus Inter dan mengklarifikasi sekali lagi dan untuk semua niatnya dalam hubungannya dengan masa depannya."
Sumber: Sempre Inter
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Stadion-Stadion Terbesar di Dunia, Milik Korea Utara Kalahkan Camp Nou
Piala Dunia 17 April 2020, 23:33
-
Inter Diyakini tak Akan Lepas Lautaro Martinez ke Barcelona
Liga Italia 17 April 2020, 23:22
-
Nego Kontrak Baru Nelson Semedo Macet
Liga Spanyol 17 April 2020, 21:40
-
Lima Pemilik Nomor Punggung 10 Terbaik Sepanjang Sejarah
Bola Indonesia 17 April 2020, 20:16
LATEST UPDATE
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR