
Bola.net - Gelandang Lazio Sergej Milinkovic-Savic menjadi buruan Manchester United pada musim panas ini. Presiden Lazio Claudio Lotito mengatakan bahwa pihaknya akan mempertimbangkan semua tawaran yang masuk untuk sang pemain.
Setah Merah tengah berburu gelandang baru pada bursa transfer musim panas ini. Hal itu tidak terlepas dari kepergian Ander Herrera dan tidak pastinya masa depan Paul Pogba di Old Trafford.
Salah satu pemain yang dirumorkan tengah didekati oleh United adalah Milinkovic-Savic. Gelandang asal Serbia itu sudah lama masuk dalam incaran Setan Merah.
Menurut laporan, Milinkovic-Savic sudah mencapai kata sepakat secara verbal untuk bergabung dengan United. Bahkan United siap mengajukan tawaran 90 juta euro untuk membawa sang pemain dari Lazio.
Siap Pertimbangkan Tawaran
Lotito mengatakan bahwa pihaknya tidak menutup kemungkinan untuk menjual Milinkovic-Savic pada musim panas ini. Kini pihak klub akan mempertimbangkan tawaran yang masuk untuk sang pemain.
"Seperti yang saya katakan sejak lama, tidak masalah seberapa sulitnya [mempertahankan Milinkovic-Savic]," kata Lotito.
"Kami akan melihat apa yang bisa ditawarkan bursa transfer dan semua kondisi yang akan terjadi.
"Kami [sebagai klub] merasa hebat dengan Milinkovic, seperti yang ia rasakan dengan klub. Penawaran, jika ada, akan dipertimbangkan dalam semangat kerja sama untuk menjamin kepentingan klub dan pemain."
Statistik Milinkovic-Savic
Milinkovic-Savic bergabung dengan Lazio pada tahun 2015. Ia ditebus dari KRC Genk dengan biaya yang mencapai 18 juta euro.
Pemain berusia 24 tahun itu kemudian menjadi salah satu pemain penting di lini tengah Lazio. Milinkovic-Savic saat ini terikat kontrak dengan klub sampai 2023.
Pada musim lalu, Milinkovic-Savic membuat 41 penampilan untuk klub di semua kompetisi. Dari sekian kesempatan tersebut, sang pemain mencetak 7 gol dan 3 assist.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Patrice Evra Tinggalkan MU Gara-gara Ed Woodward
Liga Inggris 30 Juli 2019, 23:42
-
Demi MU, Wissam Ben Yedder Tolak Tawaran Menggiurkan dari China
Liga Inggris 30 Juli 2019, 21:20
-
Transfer Tuntas, Bruno Fernandes Pamitan Kepada Pemain Sporting CP?
Liga Inggris 30 Juli 2019, 20:40
-
Soal Pengganti Paul Pogba, MU Prioritaskan Ivan Rakitic
Liga Inggris 30 Juli 2019, 20:00
-
Dirumorkan Gabung MU, Harry Maguire Kembali Berlatih di Leicester City
Liga Inggris 30 Juli 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR