Bola.net - Legenda Inter Milan Sandro Mazzola memberikan pendapatnya mengenai Romelu Lukaku. Menurutnya, striker asal Belgia itu lebih baik dari Mauro Icardi.
Inter merekrut Lukaku pada musim panas dari Manchester United dengan biaya 65 juta euro. Pemain berusia 26 tahun itu langsung menjadi andalan Antonio Conte di lini depan Nerrazurri.
Lukaku berhasil mencetak 23 gol dari 35 penampilan di semua kompetisi musim ini. Kehadiran Lukaku mampu membuat para fans bisa dengan cepat melupakan Icardi.
Icardi sebelumnya menjadi pemain andalan Inter selama bertahun-tahun. Namun, pemain asal Argentina tersebut dilepas ke PSG karena tak masuk di dalam rencana Conte.
Kualitas Lukaku
Lukaku telah berhasil menunjukkan ketajamannya sebagai seorang striker di Giuseppe Meazza. Mazzola juga menilai Lukaku punya kualitas di atas Icardi.
"Romelu Lukaku lebih baik daripada Mauro Icardi, jika dia memiliki seseorang seperti saya di sampingnya, dia akan mencetak 50 gol setiap musim,” kata Mazzola kepada Il Giorno.
Kinerja Conte
Antonio Conte datang ke Inter pada musim panas untuk menggantikan Luciano Spalletti. Mazzola pun memberikan pendapatnya mengenai musim pertama Conte sebagai pelatih Nerazzurri.
“Sayangnya Antonio Conte, yang sangat bagus, telah kalah dalam bentrokan langsung dengan Lazio dan Juventus, tetapi dia bisa membantu Inter memenangkan 13 pertandingan yang tersisa," lanjutnya.
Favoritkan Juventus
Serie A tengah dihentikan untuk sementara waktu akibat pandemi virus Corona. Mazzola memberikan prediksi siapa yang menurutnya akan menjadi favorit untuk mengangkat gelar Serie A jika musim 2019/20 dilanjutkan.
"Juventus tetap menjadi favorit tetapi kita lihat apa yang akan terjadi," sambungnya.
Kiprah Mazzola
Mazzola bermain tidak kurang dari 574 kali di semua kompetisi untuk Inter antara tahun 1960 dan 1977. Selama itu, dia mencetak 161 gol untuk Nerazzurri.
Sekarang berusia 77 tahun, Mazzola juga pernah menjadi direktur di Inter setelah pensiun hingga 1984. Dia kemudian kembali ke klub untuk menjadi direktur olahraga antara 1995 dan 1999.
Sumber: Sempre Inter
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tenang Milanisti, Rafael Leao Tidak Akan Dijual di Musim Panas
Liga Inggris 28 April 2020, 22:00
-
Marchisio Pernah Marahi Paul Pogba Tahun Lalu, Apa Sebabnya?
Liga Italia 28 April 2020, 21:49
-
Alternatif Olivier Giroud, Inter Milan Kejar Edinson Cavani
Liga Italia 28 April 2020, 21:40
-
De Boer Terkejut De Ligt Pilih Juventus Ketimbang Barcelona
Liga Italia 28 April 2020, 21:23
-
Arthur Selangkah Lebih Dekat Gabung Juventus
Liga Italia 28 April 2020, 21:20
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR