Bola.net - Peringkat 7 AC Milan akan menjamu peringkat 18 Genoa pada pekan ke-26 Serie A 2019/20, Minggu (1/3/2020). Milan cuma menang sekali dalam lima laga terakhirnya di semua ajang. Rossoneri perlu memanfaatkan laga di San Siro ini untuk kembali berlari kencang.
Di laga terakhirnya, Milan hanya imbang 1-1 melawan tuan rumah Fiorentina. Zlatan Ibrahimovic sempat mencetak gol, tapi dianulir dengan VAR. Gol Ante Rebic gagal memberi Milan tiga angka.
Sementara itu, Genoa kalah 2-3 menjamu Lazio. Gol Francesco Cassata dan penalti Domenico Criscito tak cukup bagi Genoa untuk menghentikan Lazio.
Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, Milan menang 2-1 di kandang Genoa. Tertinggal oleh gol Lasse Schone, Milan membalikkan keadaan lewat gol Theo Hernandez dan penalti Franck Kessie. Waktu itu, Genoa masih dilatih Aurelio Andreazzoli, dan Milan masih dilatih Marco Giampaolo.
Kali ini, situasinya cukup berbeda. Milan sekarang dilatih Stefano Pioli, kembali diperkuat Ibrahimovic, dan sudah melepas Krzysztof Piatek (eks Genoa) ke Jerman. Sementara itu, Genoa sekarang dilatih Davide Nicola. Akankah hasilnya juga berbeda dari pertemuan sebelumnya?
Perkiraan Susunan Pemain
Milan (4-2-3-1): Begovic; Conti, Gabbia, Romagnoli, Theo Hernandez; Kessie, Bennacer; Castillejo, Calhanoglu, Rebic; Ibrahimovic.
Pelatih: Stefano Pioli.
Info skuad: Kjaer (cedera), Duarte (cedera), Krunic (cedera), Biglia (meragukan), G Donnarumma (meragukan).
Genoa (3-5-2): Perin; Biraschi, Soumaoro, Masiello; Ankersen, Behrami, Schone, Cassata, Criscito; Sanabria, Pinamonti.
Pelatih: Davide Nicola.
Info skuad: Sturaro (skosing), Lerager (cedera), Ghiglione (cedera), Romero (cedera), Radovanovic (cedera).
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head (Serie A)
- Pertemuan: 103
- Milan menang: 51
- Gol Milan: 159
- Imbang: 33
- Genoa menang: 19
- Gol Genoa: 97.
5 Pertemuan Terakhir
- 06-10-2019 Genoa 1-2 Milan (Serie A)
- 21-01-2019 Genoa 0-2 Milan (Serie A)
- 01-11-2018 Milan 2-1 Genoa (Serie A)
- 12-03-2018 Genoa 0-1 Milan (Serie A)
- 22-10-2017 Milan 0-0 Genoa (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Milan (S-K-S-M-S)
- 02-02-2020 Milan 1-1 Verona (Serie A)
- 10-02-2020 Inter 4-2 Milan (Serie A)
- 14-02-2020 Milan 1-1 Juventus (Coppa Italia)
- 18-02-2020 Milan 1-0 Torino (Serie A)
- 23-02-2020 Fiorentina 1-1 Milan (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Genoa (S-S-M-M-K)
- 26-01-2020 Fiorentina 0-0 Genoa (Serie A)
- 02-02-2020 Atalanta 2-2 Genoa (Serie A)
- 09-02-2020 Genoa 1-0 Cagliari (Serie A)
- 16-02-2020 Bologna 0-3 Genoa (Serie A)
- 23-02-2020 Genoa 2-3 Lazio (Serie A).
Statistik dan Prediksi Skor
Milan selalu menang dalam 4 laga terakhirnya melawan Genoa di Serie A, dan tak terkalahkan dalam 6 pertemuan (M5 S1 K0).
Milan selalu mencetak 2 gol dalam 3 laga terakhirnya melawan Genoa di Serie A.
Milan tak terkalahkan dalam 6 laga kandang terakhirnya di Serie A (M2 S4 K0).
Genoa kalah 2 kali dalam 8 laga tandang terakhirnya di Serie A (M1 S5 K2).
Tercipta minimal 3 gol dalam 5 dari 6 laga tandang terakhir Genoa di Serie A.
Prediksi skor akhir: AC Milan 2-1 Genoa.
Berapa prediksi skor Bolaneters? Suarakan pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini.
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Ante Rebic Moncer di AC Milan, Frankfurt Langsung Patok Harga yang Lumayan
- Jika Milan Lolos ke Liga Champions, Kontrak Ibrahimovic otomatis Diperpanjang
- Pengganti Ibrahimovic, AC Milan Bidik Penyerang Muda Alexander Isak
- AC Milan Tidak Tertarik Rekrut Nemanja Matic
- Highlights Serie A: Fiorentina 1-1 AC Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Aston Villa vs Manchester City 1 Maret 2020
Liga Inggris 28 Februari 2020, 19:31
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona 2 Maret 2020
Liga Spanyol 28 Februari 2020, 19:01
-
Prediksi Juventus vs Inter Milan 2 Maret 2020
Liga Italia 28 Februari 2020, 18:31
-
Prediksi Cagliari vs AS Roma 2 Maret 2020
Liga Italia 28 Februari 2020, 18:01
-
Prediksi Everton vs Manchester United 1 Maret 2020
Liga Inggris 28 Februari 2020, 17:31
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR